Connect With Us

Mutasi Pegawai Kota Tangerang Disorot Trains

Denny Bagus Irawan | Jumat, 2 Januari 2015 | 18:11

Arief-Sachrudin Dilantik Jadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang (Dens Bagoes Irawan / TangerangNews)

 
TANGERANG-Mutasi atau rotasi  pegawai yang kerap dilakukan  Pemerintahan Kota Tangerang disorot Tangerang Raya Institute (Trains)‎.   Menurut salah seorang anggota Trains  Yudhistira Prasasta yang dikirim ke TangerangNews.com melalui BBM mengatakan,menjadi suatu hal yang mutlak dilakukan. alasan mengapa perubahan struktur harus dilakukan.
 
Diantaranya dia menuliskan adalah untuk menghindari kejenuhan kerja pegawai, meningkatkan produktivitas, menyiapkan regenerasi, dan meminimalisir hegemoni seseorang atau sekelompok ditubuh birokrasi tertentu.
 
“Namun, apa jadinya bila perubahan struktur dilakukan secara terus-menerus dengan jeda waktu yg sangat singkat. Apakah produktivitas bisa diukur dengan waktu yang amat singkat,  bagaimana pola adaptasinya dengan lingkungan dan posisi yang baru,” tulisnya, Jumat (2/1).  
 
Apakah para pegawai, menurut dia,  bisa bekerja dengan nyaman. Sementara terus, lanjut dia, pegawai dihantui baying-bayang mutasi, ataukah ada suatu sisi-sisi subjektivitas kepala daerah dalam menentukan seseorang menduduki jabatan tertentu?.
 
Faktor like or dislike biasanya lebih mendominasi d iwilayah otoritas prerogratif semacam ini jika dibandingkan dengan faktor good or not good,” tulisnya lagi.
 
Trains kata dia,  mencatat data pada periode Wali Kota Arief R Wismansyah dan Wakil Wali Kota Sachrudin sudah dilakukan beberapa kali mutasi.
 
Mutasi pertama dilakukan Arief pada 6 Januari 2014. Dimana ada 10 orang yang kena mutasi. Untuk mutasi kedua yang dilakukan pada 27 Januari 2014. Menurut dia Arief kembali memutasi 7 orang pegawainya.
 
Untuk mutasi ketiga dilakukan Arief pada 13 Februari 2014 dimana 65 orang dimutasi. Sementara untuk mutasi keempat dilakukan Arief pada 11 Maret 2014 ada 46 pegawai yang dimutasi.
 
Mutasi kelima 12 maret 2014 secara besar-besaran, setidaknya ada 86 orang pegawai dijajarannya dimutasi Arief.
 
Mutasi keenam saat Hari pertama kerja saat puasa, Arief R Wismanyah langsung melakukan rotasi sejumlah pejabat pejabat esselon II, III dan IV pada Senin (30/6).
 
Mutasi ketujuh terjadi di penghujung 2014 jumlahnya ratusan untuk pejabat esselon II, III, dan IV. “Mutasi ini juga karena alasan adanya perubahan SOTK. Masyarakat Kota Tangerang, silahkan menilai,” tulisnya lagi.
 

 
BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Rabu, 17 April 2024 | 09:55

Dinas Pendidikan Kota Tangerang kembali membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (Pra-PPDB) untuk tahun ajaran 2024/2025.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill