Connect With Us

MTQ XVI Kota Tangerang Akan Digelar Dimarkas Tentara

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 6 Februari 2015 | 17:30

MTQ Kota Tangerang (Sumber www.tangerangkota.go.id / TangerangNews)

TANGERANG-Ditahun 2015 ini, Pemerintah Kota Tangerang kembali menggelar pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XVI Tingkat Kota Tangerang. Namun pelaksanaan MTQ yang biasa digelar di Pusat Pemerintahan kali ini mengambil lokasi di komplek tentara Batalyon 203, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

Asisten Daerah (Asda) II Bidang Pembangungan dan Kesejahteraan Masyarakat Tabrani mengatakan, pelaksanaannya sendiri akan berlangsung mulai tanggal 23-26 Februari 2015 mendatang. MTQ ke XVI ini juga bagian rangkaian dari HUT Kota Tangerang yang ke-22.

"Tahun ini lokasi yang kita pilih berbeda dari tahun tahun sebelumnya. Kita bekerjasama langsung  dengan komplek Batalyon 203, Jatiuwung," ujarnya Jumat (6/2).

Tabrani mengatakan, ada sembilan cabang yang akan dilombakan dalam MTQ ke XVI Kota Tangerang ini. Dimana masing-masing Kecamatan akan mengirim perwakilannya sebanyak sembilan cabang.

"Nantinya mereka yang juara akan diikutsertakan pada MTQ tingkat Provinsi Banten pada 17-23 Maret 2015, di daerah Rangkas Bitung," ungkap mantan Kepala Dinas Sosial Kota Tangerang ini.

Untuk mendukung kegiatan MTQ ini, lanjut Tabrani,  Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) telah merekrut dewan hakim MTQ yang berkompeten.

"Yang pasti setiap peserta MTQ harus melengkapi data identitasnya seperti KTP dan Akta Kelahiran, hal ini diperlukan bilamana peserta yang dapat juara dapat diikut sertakan ke MTQ tingkat Provinsi," katanya.

Diinformasikan, MTQ ke XVI ini akan menggunakan sembilan arena tempat pertandingan, di komplek Batalyon 203, Kecamatan Jatiuwung.

Sejumlah lokasi dimaksud diantaranya Lapangan Bola 203, Aula Kompi Mekanis 1, Aula Atas Kompi Mekanis 2, Lapangan Basket/Ring Tinju, Masjid Jami Nurul Iman 203, Barak Lama Kompi Mekanis 2 (Barat), Garasi Panser Kompi Mekanis 2, Aula Lama Kompi Mekanis 2, dan Barak Lama Kompi Mekanis 2 (Timur).
 
 
TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill