Connect With Us

Tangerang Siapkan 20 Hektar Lahan Untuk Kampung Haji

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 20 Maret 2015 | 19:17

Ilustrasi Haji (Sumber Merdeka.com / TangerangNews)

TANGERANG-Pemerintah Kota Tangerang telah menyiapkan lahan seluas 20 hektar untuk pembangunan Kampung Haji sebagai tempat persinggahan para calon haji. Pemkot sendiri tengah menunggu bantuan pemerintah pusat untuk pembangunannya.

 

“Kita sudah siapkan 20 hektare yang berlokasi Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, sebelah selatan Bandara Soekarno Hatta,” kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Tangerang Said Endrawiyanto, Jumat (20/3).

 

Menurt Said, pembangunan Kampung Haji ini dilakukan karena Provinsi Banten sendiri belum mempunyai Asrama Haji, sehingga calon jamaah haji di Banten, khususnya Kota Tangerang harus ke Bekasi.

 

“Itu kan jauh, jadi kita berencana bangun di dekat Bandara. Ini bisa dijadikan Asrama Haji, kalau Pemprov menyetujuinya,” kata Said.

 

Rencana pembangunan Kampung Haji ini telah masuk dalam skala prioritas pembangunan pada tahun 2016. Pemkot telah mengusulkan kepada Pemerintah Pusat untuk membantu pembangunannya. “Realisasinya menunggu bantuan pusat,” jelas Said.

 

TagsHaji
KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

KOTA TANGERANG
Meski Terlambat, Pj Wali Kota Tangerang Klaim Sudah Cairkan THR Pegawai

Meski Terlambat, Pj Wali Kota Tangerang Klaim Sudah Cairkan THR Pegawai

Jumat, 29 Maret 2024 | 19:02

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengklaim telah mencairkan membelanjakan uang Tunjangan Hari Raya (THR) dan Tunjangan Prestasi Kerja (TPK) untuk pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill