Connect With Us

Kisruh di DKI Jakarta Hambat Proyek di Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 3 April 2015 | 17:25

Ahok Kumpulkan Kepala Daerah se-Jabodetabek (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANG-Belum cairnya dana bantuan pembangunan jalur layang (elevated) Busway Transjakarta koridor XIII (Ciledug-Tendean) untuk Kota Tangerang sebesar Rp 1,2 triliun dinilai karena terhambat kisruh APBD DKI Jakarta.
 
Hal itu dikatakan Kepala Bidang Angkutan Umum Dinas Perhubungan (Dushub) Kota Tangerang Ismu Hartono, Jumat (3/4). Karena itu, sampai ini beluma da kejelasan, kapan pembangunannya akan dilakukan.
 
“Ya kita belum tahu, di sananya (DKI) kan lagi ramai soal APBD. Kalau kita sih sudah siap,” katanya, Jumat (3/4).
 
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tangerang Said Endarwiyanto menjelaskan, pemkot sebenarnya telah melengkapi syarat yang dibutuhkan agar dana bantuan daerah mitra tersebut segera cair.
 
“Kita sudah lama menyerahkan proposal pembangunan proyek ini. Rencananya akan diselesaikan pada 2017 mendatang. Tetapi ya itu masih nunggu Pergub DKI," jelasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KAB. TANGERANG
Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 21:06

Seorang Komika Mega Salsabilah mengaku tidak takut untuk terus mengkritik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang soal kebijakan - kebijakan yang dirasa janggal.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill