Connect With Us

Tahun Ini Kota Tangerang Bangun 6 SMP Negeri

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 18 Maret 2016 | 17:05

Dedi Suhada (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Pemerintah Kota Tangerang akan bangun enam SMP Negeri pada tahun 2016 ini. Pembangunan ini untuk menambah jumlah SMP disetiap Kecamatan.

 

Kepala Dinas Bangunan Kota Tangerang, Dedi Suhada mengatakan, SMP negeri yang akan dibangun adalah SMP 25 hingga 30. Total anggaran yang digelontorkan sekitar Rp90 miliar dari APBD.

“Satu gedung sekitar Rp15 miliar, pembangunan akan dilakukan multiyears,” katanya, Jumat (18/3/2016).

 

Menurut Dedi,  tiap gedung SMP akan dibangun diatas lahan fasos fasum seluas 5000 meter persegi dengan luas bangunan sekitar 60 persen dari luas lahan.

 

“Kecuali yg di Kelurahan Peninggilan, Kecamatan Ciledug, Itu luas Lahannya Cuma 4000 meter. Sehingga gedungnya dibangun ke atas jadi tiga lantai, sedangkan lima lainnya hanya dua lantai,” katanya.

 

Menurut Dedi, pembangunan SMP negeri ini untuk menambah fasilitas pendidikan. Selain itu juga untuk menambah kebutuhan SMP negeri di Kota Tangerang yang masih terbatas.

“Sekarang jumlah SMP Negeri baru ada 24, masih kurang dibanding jumlah lulusan SD negeri dan swasta yang ada,” katanya.

 

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KAB. TANGERANG
Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Minggu, 18 Januari 2026 | 23:42

Tragedi memilukan mengguncang warga Gang Mushala, Kampung Kelor, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill