Connect With Us

Warga Temukan Mayat di Pinggir Tol Tangerang

Denny Bagus Irawan | Jumat, 15 April 2016 | 09:00

Ilustrasi mayat. (Shutterstock / Shutterstock)

 

TANGERANG-Warga di wilayah Panunggangan Utara RT 04/02, Cipondoh, Kota Tangerang dihebohkan dengan penemuan mayat di sisi tol Kebon Nanas, Tangerang, semalam.

 

Pertama kali mayat tersebut ditemukan oleh seorang warga bernama Midi. Menurut Midi, posisi mayat saat ditemukan terlungkup di parit yang ada di pinggir  jalan tol. “Dalam kondisi bugil, berjenis kelamin pria,” katanya.

 

Hal itu dibenarkan Kapolsek Cipondoh, Kota Tangerang Kompol Paryanto. Menurutnya, tidak ditemukan tanda bekas tabrak lari atau akibat tusukan benda tumpul. Korban diduga tewas karena sakit.

 

 “Diduga korban adalah orang tak waras, sebab sebelumnya ditanya pihak Jasamarga tidak nyambung saat itu. Kondisinya juga seminggu lalu sudah tak mengenakan pakaian,” terangnya.  

 

Selanjutnya,  mayat pria tanpa identitas tersebut  dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk  dilakukan visum.

“Usianya sekitar 50 tahun lebih, semoga ada pihak keluarga yang mengenalinya,” katanya.

 

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

KOTA TANGERANG
Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Rabu, 19 November 2025 | 14:08

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mendorong percepatan pengembangan Kawasan Bisnis Aerotropolis sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di Kota Tangerang, khususnya di sekitar Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill