Connect With Us

Banjir, Puluhan Motor Mogok di Fly Over Cibodas Tangerang

Mohamad Romli | Sabtu, 1 April 2017 | 22:00

Puluhan motor mogok karena terjebak banjir dibawah jembatan fly over Cibodas, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Sabtu (01/04/2017) (@tangerangnews 2017 / Mohamad Romli)


TANGERANGNEWS.com-Puluhan motor mogok karena terjebak banjir dibawah jembatan fly over Cibodas, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Sabtu (01/04/2017). Para pengendara motor tersebut tidak mengetahui jika ketinggian  air di depan tempat perbelanjaan Tip Top  sampai merendam jok motor mereka.


Pantauan TangerangNews.com dari pukul 21.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB, puluhan motor yang mogok tersebut adalah mereka yang berputar di bawah jembatan fly over Cibodas dari arah Kota Tangerang. Kedalaman air di sisi sebelah kiri jalan dari arah Kota Tangerang hanya merendam blok motor. Namun saat sampai di depan tempat perbelanjaan Tip Top, ketinggian air sampai merendam jok motor jenis bebek.

banjir

Sehingga membuat seluruh pengendara yang nekat, motornya menjadi mogok.  Sari, warga Cimone yang hendak berbelanja di Tip Top mengatakan, dia tidak mengetahui jika kedalaman air sampai merendam jok motor Yahama Mio miliknya.

"Tadi sebelah kiri hanya air merendam blok mesin motor, eh pas depan Tip Top, mesin langsung mati karena air sampai merendam jok motor," katanya kepada TangerangNews.com di lokasi. Tidak ada petugas dari Kepolisian maupun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang. Hanya tampak beberapa anak kecil yang dengan riang membantu setiap kendaraan yang mogok.

Hingga pukul 23.00 WIB ketinggian air belum surut dan tampak masih terus bertambah kendaraan roda dua yang mogok di lokasi.

NASIONAL
Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Jumat, 29 Maret 2024 | 14:34

DPR RI resmi mengesahkan revisi UU Desa dalam rapat paripurna di gedung Nusantara II kompleks MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 2024.

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

BISNIS
Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Rabu, 27 Maret 2024 | 16:44

Bank bjb memperkirakan secara musiman kebutuhan likuiditas masyarakat, terutama uang tunai meningkat pada bulan Ramadan apalagi menjelang Idul Fitri 1445 H/2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill