Connect With Us

Tiga Pemuda Nekat Curi Kabel Simulator Pesawat

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 11 April 2017 | 13:00

Tiga pemuda yang mencuri kabel simulator di tangkap petugas Polsek Neglasari, Selasa (11/4/2017). (@TangerangNews.com 2017 / Rangga A Zuliyansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tiga pemuda mencuri kabel simulator pesawat milik PT Metro Batavia di Pergudangan Bandara Mas, Blok A 10 No 6, Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari Kota Tangerang, Senin (11/4/2017).

Ketiga pelaku adalah Ilal Harbi,19, Ahmad, 23, dan Dicky Setiawan, 21. Mereka beraksi sekitar pukul 05.00 WIB,ketika gudang sedang sepi. Dengan menggunakan kunci pas dan tang mereka berhasil memotong kabel mesin simulator dan membungkusnya di dalam delapan karung.

Namun ternyata aksi mereka diketahui petugas keamanan setempat. Petugas kemudian melaporkan hal ppencurian kepada petugas Polsek Neglasari yang tengah melakukan observasi wilayah.

Mendengar info tersebut anggota Polsek segera mendatangi TKP dan melakukan pengecekan serta penggeledahan.

“Beberapa saat kemudian ketiga pelaku berhasil diamankan oleh petugas saat sedang bersembunyi di salah satu ruangan yang ada di dalam gudang,” Kata Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kompol Triyani, Senin (11/4/2017),

Barang bukti

Dari tangan pelaku berhasil diamankan delapan karung berisi potongan kabel, satu pisau kecil, empat kunci pas berbagai ukuran, dua tang potong dan satu power bank sebagai senter.  “Selanjutnya ketiga pelaku berikut barang bukti dan di bawa ke Polsek Negalsari guna penyidikan lebih lanjut,” ungkap Triyani.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill