Connect With Us

Bertemu Basuki, Wali Kota Tangerang minta bantuan ini

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 14 Mei 2017 | 18:30

Wali Kota Tangerang Arief R Wismanyah saat rapat koordinasi dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, di Ruang Rapat Kementerian PUPR, Jalan Pattimura, Jakarta Selatan, Jumat (12/14/2017) lalu. (@TangerangNews2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismanyah meminta kepada Menteri PUPR Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono untuk membantu menindak lanjuti sejumlah program di Kota Tangerang secara bersama-sama.

Seperti terkait rencana revitalisasi Kali Mookervart yang dikembangkan menjadi long storage, penataan jalur Rawa Bokor sebagai penunjang bandara, mengusulkan tambahan rumah susun serta penataan aset-aset Kemen-PUPR yang ada di Kota Tangerang agar bisa direvitalisasi dan dipercantik.

 
"Kami minta izin supaya Pemkot bisa turut menatanya agar senantiasa dapat bermanfaat dan dapat berfungsi bagi masyarakat,” kata Arief, saat bertemu dengan Menteri PUPR dalam rangka rapat koordinasi  di Ruang Rapat Kementerian PUPR, Jalan Pattimura, Jakarta Selatan, Jumat (12/14/2017) lalu.

Dengan adanya pertemuan langsung tersebut, Arief berharap, akselerasi pembangunan di Kota Tangerang dapat terwujud, sehingga persoalan-persoalan kota ke depan semakin minimalis dan masyarakat semakin sejahtera.

 
“Pak menteri sangat mendorong dan mendukung program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) khususnya di Kota Tangerang melalui Tangerang Berbenah, dan berharap masyarakat lebih berpartisipasi. Bahkan beliau berencana akan berkunjung ke Kota Tangerang, yang menurutnya cukup progresif dalam menyelesaikan masalah kekumuhan,” jelasnya.

 
Sementara Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, sangat mengapresiasi atas upaya yang terus dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dalam memenuhi fasilitas dan memanfaatkan lahan secara optimal. Menurutnya, pihaknya tentu sangat membuka diri dan senang untuk melakukan diskusi dan mencari solusi terbaik atas berbagai persoalan yang dihadapi disetiap daerah.

 
"Dari berbagai masukan dan sinergi inilah, kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat," tambahnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

TANGSEL
Laporan Bertambah, Korban Pelecehan Seksual Guru SD di Serpong Diduga 25 Siswa

Laporan Bertambah, Korban Pelecehan Seksual Guru SD di Serpong Diduga 25 Siswa

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:50

Korban pelecehan seksual seorang guru di SD Negeri Rawabuntu 01, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), diduga bertambah yang semula 13 menjadi 25 siswa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill