Connect With Us

Taman Potret Jadi Destinasi Favorit Ngabuburit

Deni Ardiansyah | Minggu, 4 Juni 2017 | 16:00

Taman Potret Kota Tangerang. (@TangerangNews2017 / Deni Ardiansyah)

TANGERANGNEWS.com – Ngabuburit di Kota Tangerang itu banyak pilihan, salah satunya Taman Potret Tangerang yang terletak di Jalan Sudirman, bersebelahan dengan Tangerang City Mall, Cikokol. Banyak warga yang mengunjungi taman tersebut disaat menjelang buka puasa, Minggu (4/6/2017).

Taman yang diresmikan sejak Agustus 2015 ini, tampak kebersihan dan kenyamanannya masih sangat terjaga dengan baik. Terlebih banyak pepohonan sudah mulai besar dan rimbun.

Sambil memanfaatkan waktu menjelang berbuka puasa, terihat  masyarakat tampak sedang asik duduk sambil bersantai, berfoto di berbagai sudut Taman Potret.

Taman Potret yang menjadi salah satu icon Kota Tangerang kini tengah dilengkapi fasilitas free wifi hotspot. “Asik juga adem tempatnya, bagus buat nyantai di akhir pecan ini sambil nunggu buka puasa.” ujar Soleh salah satu pengunjung kepada TangerangNews.com, Minggu (4/6/2017).

Senada dengan Soleh, Yati salah satu pengunjung lain mengatakan, untuk kebersihan, keamanan dan kenyamanan Taman Potret ini diakuinya cukup refresentatif. Selain kesejukan dan kebersihan taman ini, pengamanan juga menjadi salah satu yang sangat diperhatikan oleh pengunjung ini. Namun soal parkir masih mengandalkan lahan trotoar taman yang berada di samping taman.

"Bagus tamannya, cuma tempat parkirnya ini. Ya, walaupun ada penjaga tapi kan kalau bisa ada lokasi khusus yang sesuai standar," ungkapnya.

Mengenai keamanan biasanya ada petugas yang berpatroli untuk memastikan keamanan taman dan pengunjung. “Kadang ada juga petugas yang patroli, parkir juga di depan taman," tambahnya.(RAZ)

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

KOTA TANGERANG
Aksinya Terekam CCTV, 3 Maling Tembaga Bernilai Jutaan Ditangkap di Cipondoh

Aksinya Terekam CCTV, 3 Maling Tembaga Bernilai Jutaan Ditangkap di Cipondoh

Selasa, 25 November 2025 | 23:01

Unit Reskrim Polsek Cipondoh mengamankan tiga pelaku pencurian tembaga dengan pemberatan (Curat) hanya dalam waktu kurang dari 24 jam setelah aksi mereka terekam jelas oleh kamera CCTV korban.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill