Connect With Us

Bangun Kota dengan Teknologi, Pemkot Tangerang Gandeng BPPT

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 16 Oktober 2017 | 14:00

Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah saat MoU dengan Wimpie Agoeng Noegroho Aspar, Deputi Pengembangan Teknologi Sumber Daya Alam pada Badan Pengkajian Penerapan Teknologi (BPPT), Senin (16/10/2017). (@TangerangNews2017 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menandatangani MoU dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) pada Senin (16/10/2017). Nota kesepahaman tersebut bertujuan untuk mengimplementasikan beragam aplikasi-aplikasi yang ada di BPPT untuk proses pembangunan di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, OPD dari Dinas PU membangun kerja sama dengan BPPT karena memang banyak teknologi yang bisa diaplikasikan dalam kebutuhan pembangunan Kota Tangerang.

"Makanya melalui MoU ini mudah-mudahan nanti menjadi langkah kongkret agar inovasi-inovasi yang ada di teman-teman BPPT bisa kita implementasikan," katanya.

Wimpie Agoeng Noegroho Aspar Deputi Pengembangan Teknologi Sumber Daya Alam pada BPPT menerangkan, ada beberapa aplikasi yang bisa terapkan dan dimanfaatkan oleh Pemkot Tangerang, salah satu contohnya yang tengah dikembangkan pihaknya adalah teknologi yang disebut biotekstile.

"Hasil produksi kami yang akan diterapkan disini untuk menanggulangi pelongsoran-pelongsoran tebing dan juga disamping itu dari beberapa biotekstile dimanfaatkan. Nantinya bisa di tanami dengan tanaman-tanaman yang bisa menanggulangi pelongsoran dari pada tebing," ucapnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Rabu, 14 Januari 2026 | 20:47

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang mengerahkan sebanyak 274 personel untuk membantu penanganan banjir yang terjadi di wilayah hukumnya.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill