Connect With Us

65 PPK Pilkada Kota Tangerang 2018 Resmi Dilantik

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 1 November 2017 | 14:00

Pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) digelar di Hotel Allium, Kota Tangerang, pada Rabu (01/11/2017). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Resmi Melantik Para Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang terpilih untuk Pilkada 2018. Pelantikan tersebut digelar di Hotel Allium, Kota Tangerang, pada Rabu (01/11/2017).

"Hari ini dilantik 65 orang PPK yang nanti akan bekerja di 13 Kecamatan yang masing-masing setiap Kecamatan ada 5 orang," kata Ketua KPU Kota Tangerang Sanusi Pane di Hotel Allium.

Pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan ini menurutnya sekitar 54 persen diisi oleh wajah baru. Dan pihaknya berharap mereka bisa bekerjasama dengan Pemerintah Kota Tangerang khususnya di wadah Kecamatan.

"Prinsipnya, PPK yang dilantik ini bisa langsung berkoordinasi dengan Kecamatan, karena pekerjaan sudah di depan mata misalnya mempersiapkan kesekretariatan dan Perekrutan Panitia Pemilihan Suara (PPS)," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin sangat mengapresiasi kinerja KPU Kota Tangerang, karena telah menyelesaikan langkah demi langkah untuk menyukseskan Pilkada 2018 nanti.

"Hari ini, KPU melakukan pelantikan dan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) semoga lancar dan sukses. Tadi sebelum dilantik ada sumpah, semoga PPK bisa melaksanakan kegiatannya dengan baik dan bisa mempertanggungjawabkannya kepada masyarakat," jelasnya.

Sachrudin juga berpesan agar nantinya pada saat bekerja para PPK agar bisa menjaga netralitas dan independensinya serta tertib administrasinya. "Harus dijalankan dengan baik sehingga bisa bekerja secara profesional dan proposional," tuturnya.(RAZ/HRU)

KOTA TANGERANG
Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Minggu, 4 Januari 2026 | 21:19

Unit Reskrim Polsek Karawaci Polres Metro Tangerang Kota berhasil mematahkan langkah komplotan pencuri kendaraan bermotor (curanmor) dalam waktu singkat.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill