Connect With Us

Disbudpar Kota Tangerang Gali Potensi Wisata Air di Sungai Cisadane

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 9 November 2017 | 14:00

Kabid Disbudpar Kota Tangerang, Rizal Ridolloh, saat dimintai keterangan oleh awak media, Kamis (09/11/2017). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang akan mengembangkan potensi wisata air di Sungai Cisadane terkhusus di sepanjang Jalan Kali Pasir Indah, Kota Tangerang.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kabid Disbudpar Kota Tangerang, Rizal Ridolloh. Dia mengatakan bahwa pihaknya belum menemukan titik terang terkait konsep wisata air yang akan dicanangkannya itu.

"Kami juga masih terus memikirkan seperti apa nantinya wisata air yang ada di Kota Tangerang yang kita akan kembangkan di Sungai Cisadane ini," ujarnya disela-sela kegiatan coffee morning di Taman Flying Deck Cisadane, Kamis (09/11/2017).

Rizal menyebut, bahwa air di sungai Cisadane ini bergerak, yang berarti pihaknya mengalami kesulitan jika ingin mengadakan wisata air di sungai tersebut.

"Artinya sungai tidak bisa diprediksi kapan menerima kiriman air, kapan ada curah hujan, sehingga tingkat keselamatannya juga kami perhitungkan lebih serius lagi," ucapnya.

Lebih lanjut Rizal menuturkan, bahwa sampai hari ini pihaknya hanya bisa mengexplore sungai Cisadane dengan kegiatan Festival Cisadane saja. Ketika kegiatan tersebut selesai, pihaknya telah mencoba wisata air seperti jalan-jalan di sungai Cisadane menggunakan perahu.

Namun wisata air seperti itu hanya digelar di kegiatan Festival Cisadane saja, belum dapat menjadi konsep untuk dijadikan potensi wisata air.

"Yang pasti dalam waktu dekat ini, wisata air seperti jalan-jalan di Sungai Cisadane menggunakan perahu pernah kami coba, sebab kemarin itu beberapa kegiatan di Festival Cisadane apa bila sudah selesai kegiatannya, warga sekitar juga mencoba membuat wisata jalan-jalan itu di sepanjang Sungai Cisadane," paparnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BANTEN
Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:43

Mengawali tahun 2026 dengan penuh apresiasi, Telkomsel Regional Jakarta Banten kembali memperkuat ikatan dengan para pelanggan setianya.

OPINI
Miras dan Prostitusi Sumber Malapetaka, Bukan Sumber Pendapatan Asli Daerah

Miras dan Prostitusi Sumber Malapetaka, Bukan Sumber Pendapatan Asli Daerah

Senin, 19 Januari 2026 | 15:43

Demi meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah), Pemerintah Kota melalui DPRD nya melakukan rencana untuk melegalisasi miras dan prostitusi dengan rencana akan merevisi undang-undang tentang larangan miras dan prostitusi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill