Connect With Us

Diduga tersambar petir, pabrik tiner terbakar di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 November 2017 | 15:00

Kebakaran gedung pabrik tiner PT Mustika di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran kembali terjadi, kali ini si jago merah mencoba menghanguskan gedung pabrik yang terletak di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). Kepulan asap hitam pekat terlihat dari jarak lima kilometer.

Menurut petugas kemanan sekitar, kebakaran terjadi pada pukul 13.00 WIB. Dugaan sementara kebakaran tersebut karena petir yang menyambar pabrik tiner tersebut.

"Itu pabrik tiner PT Mustika, tadi kan hujan deras. Pabrik kena samber petir, karena itu pabrik tinner langsung cepat membesar apinya," ujar Cecep Supriadi saat ditemui di lokasi.

Tampak petugas sedang melakukan pemadaman. Hingga pukul 14.23 WIB, api membesar dan kebakaran masih berlangsung.(DBI/HRU)

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill