Connect With Us

Siap-siap Dua Hari Lagi, Tangerang Great Sale 2018 Digelar

Advertorial | Kamis, 1 Februari 2018 | 13:00

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tangerang saat menggelar rapat mengenai kegiatan Tangerang Great Sale 2018. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com - Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Tangerang ke-25, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tangerang menyemarakkannya dengan menggelar kegiatan Tangerang Great Sale yang akan berlangsung pada 3 Februari - 3 Maret 2018 di seluruh mall yang ada di Kota Tangerang.

Kegiatan tersebut tentunya untuk membuat masyarakat Kota Tangerang gembira, khususnya para pemburu diskon. Karena, pada Tangerang Great Sale 2018 ini, Pemkot Tangerang menggandeng pengusaha retail, hotel, dan restoran untuk menawarkan produknya dengan diskon 25 persen hingga 75 persen.

Great Sale Kota Tangerang.

"Kota Tangerang sudah menginjak di usia dewasa ke 25 tahun. Makanya kami sesuaikan diskonnya dengan usia Kota Tangerang yaitu 25 persen hingga 75 persen," ujar Kepala Disperindag Kota Tangerang, Agus Sugiono, Kamis (1/2/2018).

Pada acara pembukaan Tangerang Great Sale 2018, Pemkot Tangerang bersama Prita Hapsari Ghozie akan meramaikan Transmart Cikokol dengan Seminar Pengelolaan Keuangan bertemakan "Cerdas Finansial Tetap Gaya dan Kaya" yang dimulai pada pukul 09.30 WIB, (3/2/2018).

"Nah pada acara ceremony yang paling menarik, karena ada acara event, talk show dan seminar. Pengunjung akan dapat bingkisan dari kami. Apalagi ada Prita Hapsari Ghozie, tahu kan siapa dia," ucap Agus.

Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Kota Tangerang Junijar menambahkan, pengusaha retail yang akan menebar diskon diantaranya seperti Giant, Carrefour, Hypermart, Ramayana dan masih banyak lagi. Kata dia pokoknya yang menjadi tenant di mall Kota Tangerang menyediakan diskon.

"Semuanya akan sediakan diskon. Pengusaha hotel akan berikan diskon berupa penginapan, restoran juga diskonnya sangat miring," tuturnya.

Menurut Junijar, Tangerang Great Sale 2018 ini menjadi tujuan wisata bagi masyarakat dari luar daerah maupun dari dalam kota Tangerang. Dan tentunya kegiatan ini sangat menarik perhatian para pemburu diskon.

"Jangan sampai ketinggalan, masyarakat harus manfaatkan kesempatan ini. Karena ini persembahan dari kami khusus untuk masyarakat kota Tangerang," paparnya.(ADV)

KOTA TANGERANG
Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Sabtu, 27 April 2024 | 22:08

Sosok mantan Wali Kota Tangerang dua periode Arief R Wismansya semakin mendapat dukungan positif menjadi Calon Gubernur Banten.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill