Connect With Us

Curi Motor PNS Tangerang, Dua Pelaku Ditangkap

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 4 Mei 2018 | 18:00

Petugas Polsek Karawaci berhasil mengamankan tersangka berinisial Gepeng, 31, pelaku curanmor yang beraksi di Kota Tangerang. (@TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi)


TANGERANGNEWS.com-Unit Reskrim Polsek Karawaci mengamankan dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kerap beraksi di Kota Tangerang.

Kedua pelaku adalah Agus, 35, dan Gepeng, 31, yang beraksi terakhir di Lembaga Pemasyarakan Anak Tangerang dengan menggasak sepeda motor Honda Vario milik pegawai negeri sipil (PNS) setempat bernama Rino Soleh.

"Pelaku mengakui telah melakukan beberapa kali pencurian kendaraan bermotor, salah satunya di wilayah hukum Polsek Karawaci dan di wilayah hukum Polsek Tangerang," kata Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim, Jumat (4/5/2018).

Menurutnya, modus para pelaku saat beraksi masih menggunakan cara lama atau dengan merusak kunci ganda kendaraan.

Abdul menjelaskan, pelaku Agus sebagai eksekutor pencurian ditangkap anggotanya saat berada di bilangan Cimone, Karawaci, Kota Tangerang pada beberapa waktu lalu.

"Pelaku diamankan saat sedang duduk dekat warung karena gerak-geriknya mencurigakan saat digeladah ditemukan satu kunci Leter T berikut anak kuncinya yang disimpan di saku celananya," ucap Abdul.

barang bukti

                        Barang Bukti.

Sedangkan Gepeng yang merupakan penadah dari hasil curian pelaku berhasil diamankan di bilangan Teluknaga, Kabupaten Tangerang. 

Abdul menambahkan, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan Polsek Karawaci. Kini, para pelaku beserta barang bukti berada di Mapolsek Karawaci.

"Pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Karawaci guna penyidikan lebih lanjut," paparnya.(RAZ/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill