Connect With Us

Permudah Pelayanan, PDAM Tangerang Bakal Luncurkan 5 Aplikasi Baru

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 31 Mei 2018 | 19:42

Assisten Manager Hubungan Langsung PDAM TB Kota Tangerang Ichsan Sodikin. (TangerangNews.com/2018 / Ahmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang akan meluncurkan lima aplikasi baru yang akan terintegrasi dalam aplikasi Tangerang Live. Inovasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan pelayanan.

"Ada lima aplikasi yang akan kami luncurkan nanti. Saat ini masih dalam proses," ujar Assisten Manager Hubungan Langsung PDAM TB Kota Tangerang Ichsan Sodikin di RM Ciganea, Tangerang, Kamis (31/5/2018).

Ichsan menuturkan, lima aplikasi yang masih dalam rancangan tersebut nantinya akan berfungsi untuk pelayanan diantaranya seperti laporan, sambungan dan pembayaran.

"Sebelum kita launching, sumber daya manusia internal PDAM TB sedang diperkuat dengan pengetahuan melalui pelatihan," ucapnya.

Ichsan berharap, inovasi berupa aplikasi yang akan terintegrasi dengan aplikasi Tangerang Live tersebut dapat meningkatkan pelayanan PDAM TB kepada pelanggannya.

"Dengan ini nantinya kami bisa memaksimalkan pelayanan dan memangkas jarak antara kami dan pelanggan," paparnya.(RAZ/HRU)

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill