Connect With Us

Hendak Bayar Hutang Kue Lebaran, Pasutri di Tangerang Ditodong Pistol

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 18 Juni 2018 | 20:00

Anggota kepolisian saat mengamankan pelaku yang berinisial AR dan satu pucuk senjata api Airsoftgun jenis Colt Defender. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Hermawan dan Istrinya ditodong senjata api replika (Airsoftgun) jenis Colf Defender oleh pria berinisial AR, saat hendak membayar hutang dalam urusan bisnis penjualan kue Lebaran.

Peristiwa tersebut berlangsung di kediaman AR di Kampung Kebon Nanas RT 06/07, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang pada malam takbiran, Kamis (14/6/2018).

Kapolsek Tangerang Kompol Ewo Samono menerangkan, insiden ini berawal dari perselisihan atau cekcok mulut antara Hermawan dan AR.

"Pelaku emosi dan menodongkan atau mengarahkan senjata api tersebut kearah kepala Hermawan," ujarnya, Senin (18/6/2018).

Awalnya, Hermawan dan Istri mendatangi kediaman AR bertujuan untuk membayar hutang mengenai bisnis jual beli kue Lebaran.

Namun, tiba - tiba saja kedatangan keduanya itu membuat AR marah hingga dirinya mengambil pistol dan menodongkannya kepada Hermawan.

"Setelah ditodong pistol, korban dan Istrinya langsung pergi meninggalkan tempat kejadian," ungkap Ewo.

Hermawan yang tidak terima kepalanya ditodong pistol pun melaporkan kejadian ini ke Polsek Tangerang.

Polisi juga langsung mendatangi kediaman AR. Alhasil, AR dan satu pucuk senjata api Airsoftgun jenis Colt Defender berwarna hitam dengan nomor 17T00314 diamankan.

Rupanya, alasan AR menodongkan pistol lantaran Hermawan tak lagi memesan kue Lebarannya dan beralih ke penjual kue lainnya.

"Tersangka tidak bisa menyediakan barang pesanan secara tepat waktu, kemudian korban beralih pesan ke orang lain yang bisa tepat waktu. Ini yang membuat tersangka marah," jelas Ewo.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

TANGSEL
300 Anak Kurang Mampu di Tangsel Dapat Bantuan Alat Sekolah

300 Anak Kurang Mampu di Tangsel Dapat Bantuan Alat Sekolah

Kamis, 25 April 2024 | 21:01

Sebanyak 300 anak kurang mampu di Kota Tangerang Selatan dapatkan bantuan alat tulis dan perlengkapan sekolah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill