Connect With Us

Arief - Sachrudin Mengakhiri Masa Kampanye Dengan Halal Bihalal

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 23 Juni 2018 | 15:40

Calon Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menggelar halal bihalal bersama ribuan simpatisannya di kediaman Arief, di Jalan Sinar Hati, Karawaci, Kota Tangerang, Sabtu (23/6/2018). (TangerangNews.com/2018 / Ahmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pasangan calon Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakilnya Sachrudin mengakhiri masa kampanye dengan menggelar halal bihalal bersama ribuan simpatisannya.

Incumbent tersebut lebih memilih memasuki masa tenang Pilkada dengan menyerap aspirasi masyarakat untuk menyusun rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).

"Halal bihalal ini sekaligus istighosah untuk mendengarkan aspirasi masyarakat, alim ulama, tokoh pemuda demi menyusun RPJMD 5 tahun kedepan," ujarnya, seusai kegiatan Halal Bihalal di kediaman Arief, di Jalan Sinar Hati, Karawaci, Kota Tangerang, Sabtu (23/6/2018).

Arief bertutur bahwa ia dan Sachrudin tidak memiliki target perolehan suara saat pemungutan suara tiba pada 27 Juni 2018.

Bahkan, ia menilai masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya sangatlah cerdas dalam menentukan masa depan Kota Tangerang.

"Target mudah-mudahan bisa maksimal, kita berharap dukungan masyarakat bisa menjadi energi untuk kita membangun kedepan, apalagi visi yang ingin kita wujudkan menjadi masyarakat sejahtera berdaya saing dan itu bisa dilakukan jika masyarakat datang," ungkapnya.

Mengingat masa kampanye dan cuti kampanye pasangan tersebut telah usai, keduanya pun akan kembali duduk di bangku Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang hingga hari pencoblosan tiba. 

Arief mengatakan, ia dan Sachrudin akan fokus terhadap pekerjaan rumah Pemkot Tangerang yang sudah ditinggalkannya selama 4 bulan.

"Kerja seperti biasa, kita sudah mempersiapkan adanya kegiatan anggaran perubahan di 2018, Senin sudah Paripurna kaitan LPJ dan Raperda yang akan dibahas langsung dengan DPRD," katanya.

"Mengejar juga PR yang selama empat bulan kami cuti, yang masih ketertinggalan harus kita kerjakan. Kita selesaikan dengan maksimal, meski ada pesta demokrasi target 2018 harus tercapai," paparnya.(RAZ/HRU)

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill