Connect With Us

9 Kupu-kupu Malam Terjaring Razia Satpol PP Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 12 Juli 2018 | 18:29

Kepala Satpol PP Kota Tangerang Mumung Nurwana memberikan nasihat kepada para wanita penghibur yang sering mangkal di depan Pasar Induk, Tanah Tinggi dan SPBU Gerendeng, Karawaci. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Satpol PP Kota Tangerang menjaring sembilan terduga pekerja seks komersial (PSK) yang sedang mangkal di depan Pasar Induk, Tanah Tinggi dan SPBU Gerendeng, Karawaci.

Kepala Satpol PP Kota Tangerang Mumung Nurwana mengatakan, razia yang digelar pada Rabu (11/7/2018) dini hari tersebut merupakan giat operasi penertiban Perda No 8/2005 Kota Tangerang.

"Hasil operasi terjaring sembilan orang PSK. Enam orang di lokasi Tanah Tinggi dan tiga orang di lokasi Jalan Otista Gerendeng. Tapi yang satunya waria," ujarnya, Kamis (12/7/2018).

Mumung menjelaskan, para PSK yang terjaring tersebut selanjutnya dibawa ke kantor Satpol PP Kota Tangerang untuk diberi pembinaan.

Selanjutnya, Satpol PP pun akan menyerahkan para kupu-kupu malam itu kepada Dinas Sosial Kota Tangerang untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut.

Menurutnya, Kota Tangerang yang bermotto kota Akhlakul Karimah ini harus bersih dari praktek prostitusi.

"Dalam rangka meminimalisir praktek prostitusi di Kota Tangerang akan terus dilakukan patroli dan operasi di titik rawan prostitusi," tukasnya.(MRI/HRU)

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

TANGSEL
Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:36

Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Banten 2026 mendatang akan diselenggarakan di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill