Connect With Us

Ada 8.547 Lowongan Kerja di Job Fair Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 24 Juli 2018 | 13:00

Terlihat suasana ramai di bursa job fair yang digelar Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) di Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang, (24/7/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Bursa kerja (Job fair) Kota Tangerang di Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang, resmi dibuka Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, (24/7/2018).

Di kegiatan yang akan dihelat selama tiga hari itu, 24 - 26 Juli 2018, tersedia 8.547 lowongan di dalam negeri maupun di dalam negeri dari 48 perusahaan.

"Hari ini dibuka resmi job fair 2018 di Kota Tangerang. Diikuti oleh 48 perusahaan, ada hampir 9.000 lapangan kerja bagi masyarakat," ujar Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah saat membuka kegiatan tersebut.

Arief mengajak kepada para pencari kerja untuk memanfaatkan bursa job fair 2018 dengan membawa berkas lamarannya seperti daftar riwayat hidup (CV), KTP, Ijazah serta surat lamaran. 

Selain itu, kegiatan yang dibuka pukul 09.00 - 15.00 WIB itu, tersedia juga stan yang melayani pembuatan kartu pencari kerja (kartu kuning).

"Kita juga berharap dengan job fair ini masyarakat harus mempersiapkan diri dari sisi keahlian, kompetensi, dan sebagainya dan disusun lamaran sebaik-baiknya sehingga bisa diterima di perusahaan-perusahaan di wilayah kota Tangerang," tambah Arief.

Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Tangerang Rakhmansyah merinci, dari 8.547 lowongan itu diantaranya 4.101 untuk dalam negeri dan 4.446 lowongan untuk luar negeri.

"Kami berkomitmen mengurangi jumlah pengangguran di Kota Tangerang dengan memfasilitasi serta menjembatani (pencari kerja) kepada perusahaan-perusahaan," katanya.(MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

KOTA TANGERANG
Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Jumat, 21 November 2025 | 22:11

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rapat koordinasi yang membahas penguatan sistem pencegahan korupsi melalui skema Monitoring, Controlling, Surveillance for Prevention (MCSP) Tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill