Connect With Us

Mau Disidang, Tahanan Kasus Penganiayaan Kabur dari PN Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 25 Juli 2018 | 21:09

Petugas kepolisian memberikan garis Police Line di halaman PN Tangerang pasca salah satu narapidana berhasil kabur dari pantauan petugas. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang tahanan Kejaksaan Negeri Tangerang kabur sebelum melaksanakan sidang di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Rabu (25/7/2018).

Satu dari 30 tahanan tersebut kabur sesaat setelah turun dari mobil tahanan yang baru saja tiba di halaman PN Tangerang sekitar pukul 14.30 WIB.

Menurut Kepala Kejaksaan Negeri Tangerang Robert Pelealu, tahanan yang melarikan diri tersebut diketahui bernama Roni Syahputra.

"Ketahuannya itu saat turun dari mobil. Kami lihat ada 30 tahanan. Begitu dicek saat masuk tinggal 29," ujarnya kepada wartawan.

Robert menduga tahanan perkara penganiayaan tersebut kabur saat berjalan dalam barisan dengan tahanan lainnya menuju ruang tahanan pengadilan.

"Diperkirakan tahanan berinisial RS itu kabur diantara waktu mobil tiba dan waktu akan dibawa ke ruangan tahanan," ucapnya.

Menurutnya, tahanan yang kabur itu akan menjalani sidang perdana dalam perkara penganiayaan. 

Robert tak menyangka tahanan tersebut bisa kabur. Padahal saat dibawa, ada petugas kejaksaan dan polisi yang mengawalnya.

"Tahanan yang kabur itu selama perjalanan hingga tiba di ruang pengadilan juga diborgol," ujarnya.

Petugas kejaksaan yang bekerjasama dengan kepolisian pun sedang memburu tahanan yang kabur tersebut.

"Dari hasil rekaman CCTV, tahanan itu kabur ke arah kanan pintu masuk PN Tangerang," paparnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

NASIONAL
BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:05

Ketersediaan susu UHT di sejumlah minimarket dilaporkan menipis dalam beberapa hari terakhir. Di beberapa lokasi, rak susu tampak kosong, bahkan ada gerai yang membatasi jumlah pembelian untuk jenis susu tertentu.

KOTA TANGERANG
Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Kamis, 8 Januari 2026 | 18:08

Aksi dua spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial ES, 21, dan SM, 25, di wilayah Larangan, Kota Tangerang menjadi yang terakhir.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill