Connect With Us

Warga Kampung Bekelir Dihebohkan Penemuan Mayat di Cisadane

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 18 Oktober 2018 | 12:00

Polisi mengevakuasi sesosok mayat yang ditemukan mengambang di sungai Cisadane. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Warga Kampung Bekelir dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat yang mengambang di Sungai Cisadane, Jalan Perintis Kemerdekaan, Babakan, Kota Tangerang, Kamis (18/10/2018).

"Ada mayat dengan posisi telungkup tiba-tiba ngambang di kali itu," ujar Syamsul, warga Kampung Bekelir.

Warga dan pengendara yang melintas pun tampak berjejeran di tepi sungai Cisadane, karena penasaran ingin melihat mayat berjenis kelamin laki-laki yang tidak berbusana lengkap itu.

Mayat tanpa identitas itu sendiri ditemukan warga dengan keadaan telungkup yang mengambang di diantara tumpukan sampah sekitar pukul 07.00 WIB.

Sebanyak 10 personel kepolisian pun langsung mendatangi lokasi untuk mengevakuasi mayat tersebut.

Menurut Kapolsek Tangerang Kompol Ewo Samono, rupanya identitas mayat tersebut belum diketahui. "Korban hanya menggunakan kaos berwarna biru, tidak pakai celana," ungkapnya.

Setelah berhasil dievakuasi, korban pun langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang. Belum diketahui penyebab meninggalnya mayat tersebut. "Sudah dibawa ke rumah sakit," imbuh Ewo.(RAZ/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Rabu, 17 April 2024 | 09:55

Dinas Pendidikan Kota Tangerang kembali membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (Pra-PPDB) untuk tahun ajaran 2024/2025.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill