Connect With Us

Dinkes Tangerang Jemput Bola, Cari Kasus Penularan Tuberkulosis & HIV AIDS

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 25 Oktober 2018 | 13:48

Ratusan kader kesehatan dan petugas kesehatan mengikuti seminar kesehatan dalam rangka mencegah penyakit Tuberkulosis dan HIV/AIDS. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Dinas Kesehatan Kota Tangerang terus berupaya menekan masyarakat dalam mencegah penularan penyakit Tuberkulosis (TB) dan Human Immunodeficiency Virus (HIV) Acquired Immuno Deficiency Syndrome (AIDS).

Salah satunya dengan mencari kasus baru penularan penyakit tersebut lewat menjemput bola ke tiap-tiap rumah warga Kota Tangerang.

"November nanti kami melakukan kegiatan penemuan kasus secara aktif dari rumah ke rumah selama satu bulan penuh," papar Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr Liza Puspadewi saat Seminar Kesehatan  di ruang Al - Amanah, Gedung Puspemkot Tangerang, Kamis (25/10/2018).

Menurut Liza, dengan menemukan kasus baru di masyarakat, pihaknya bisa dengan cepat melakukan penanganan terhadap penderita sehingga penularan bisa dicegah. 

"Sebenarnya yang dipentingkan dari kegiatan ini bagaimana kami bisa menemukan kasus baru, kemudian kami melakukan pengendalian itu," ujarnya.

Liza menjelaskan, penyakit TB merupakan suatu infeksi bakteri yang ditularkan melalui saluran pernafasan. Sedangkan HIV merupakan virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia. Kemudian AIDS adalah stadium akhir dari infeksi virus HIV.

Jenis penyakit tersebut terbilang sangat berbahaya karena sifatnya menular, namun masih bisa dicegah dan disembuhkan. Oleh karena itu, pihaknya juga memberikan pembekalan kepada masyarakat agar dapat mencegah penyakit ini.

"Segera ke Puskesmas atau rumah sakit agar penyakit ini bisa disembuhkan, dikendalikan, dan tidak menularkan kepada orang sekitarnya," jelasnya.

Pembekalan tersebut diisi dengan kegiatan Seminar Kesehatan bertemakan 'Peningkatan Penemuan Kasus TB dan HIV menuju eliminasi tuberkolosis dan HIV Kota Tangerang 2030'.

Kegiatan yang merupakan rangkaian memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-54 ini turut dihadiri ratusan kader kesehatan dan petugas kesehatan.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Senin, 25 Maret 2024 | 20:03

Sudah menjadi tradisi di Indonesia, momen hari raya menjadi kesempatan yang baik untuk berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

WISATA
 Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:33

Ada yang unik pada menu buka puasa bersama (bukber) Ramadan, di Hotel Sahid Serpong. Sekitar 40 varian makanan bertema "Kampung Cilenggang" tersedia di sini.

TANGSEL
Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:36

Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Banten 2026 mendatang akan diselenggarakan di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill