Connect With Us

Haru Kapolres Metro Tangerang, Kerabatnya di Polri Jadi Korban Lion Air JT610

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 30 Oktober 2018 | 11:18

AKBP Sekar Maulana, korban kecelakaan pesawat Lion Air JT610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kecelakaan pesawat Lion Air JT610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang membuat Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan berduka.

Tangis haru menggeluti Harry. Dari 181 penumpang yang turut menjadi korban dalam insiden tersebut, tiga di antaranya merupakan anggota Polri.

Mereka di antaranya AKBP Sekar Maulana, AKBP Mito dan Bripka Rangga Adi Prana, yang bertugas di Polda Kepulauan Bangka Belitung.

"Selamat jalan sahabat saya, semoga khusnul khotimah Insyaallah," ujarnya.

AKBP Sekar Maulana merupakan kerabat Harry. Keduanya bersahabat sejak masa-masa sekolah. Harry mengenang, AKBP Sekar sebagai sahabat yang ramah.

"Sahabat yang baik selalu tersenyum ramah, anak Jakarta Timur sekolahnya SMA 51 di Kramat Jati. Kalau saya 14 Cililitan angkatan SMA 92," katanya.

Keduanya juga sama-sama menempuh Akademi Kepolisian (Akpol) pada 1995.

"Berangkat barengan dari Jakarta lewat Kodam di Cawang pergi ke Akmil Magelang untuk tes seleksi pusat Akpol," ucapnya.

Harry tak menyangka jika kerabatnya ini korban pesawat nahas itu. Saking tak disangka, Harry tak sanggup menceritakan sosok karibnya ini lebih lanjut.

"Ahh sedih lah," tuturnya.(RAZ/RGI)

KOTA TANGERANG
7 Layanan Nomor Hotline Darurat Kota Tangerang yang Wajib Disimpan

7 Layanan Nomor Hotline Darurat Kota Tangerang yang Wajib Disimpan

Jumat, 23 Januari 2026 | 11:37

Kota Tangerang memiliki sistem layanan darurat terpadu yang dapat dimanfaatkan masyarakat saat menghadapi kondisi kegawatdaruratan.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill