Connect With Us

Pengamen Perempatan PLN Tangerang Pukuli Petugas Satpol PP hingga Bocor

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 12 November 2018 | 13:00

Ivan Firdaun, petugas Satpol PP Kota Tangerang saat mendapat perawatan di RSUD Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Ivan Firdaun, petugas Satpol PP Kota Tangerang mengalami luka pendarahan di kepalanya setelah dipukuli sekelompok pengamen yang tidak terima ditertibkan.

Hal itu dijelaskan Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Kota Tangerang, Ghufron Falfeli.

Menurutnya, aksi pengeroyokan tersebut terjadi di Lampu Merah PLN Disbanten, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, Minggu (11/11/2018) sekira pukul 00.02 WIB.

Saat itu, korban dan anggota Pleton Satpol PP lainnya tengah berpatroli. Ketika melintas di kawasan tersebut, petugas melihat sejumlah pengamen tengah mabuk.

Lantas petugas pun langsung menegur para pemuda tersebut agar tidak mengamen di lampu merah, karena dikhawatirkan mengganggu pengendara dan akan melakukan tindak kejahatan.

"Tetapi saat ditegur para pengamen menjawab teguran petugas dengan kata-kata menantang dan mengancam. Sehingga terjadi adu mulut dengan para pengamen," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima TangerangNews, Senin (12/11/2018).

Pergulatan antara petugas dan pengamen pun terjadi. Mereka saling cek-cok hingga mengundang perhatian masyarakat yang melintas.

Ghufron menuturkan, di tengah-tengah pergulatan tersebut, datang empat pengamen lainnya dan langsung melakukan penyerangan terhadap petugas.

"Pengamen menyerang anggota dan melempar mobil Patroli menggunakan batu. Sehingga dengan pasukan yang ada kami melakukan perlawanan," ucapnya.

Merasa dibawah ancaman, para petugas pun melapor kejadian ini ke Pleton Satpol PP lainnya untuk melakukan penebalan pasukan. Namun, ketika tiba di lokasi sekelompok pengamen telah melarikan diri.

"Kami menyisir lokasi kejadian untuk mencari pelaku dan barang bukti,  lalu melaporkan kejadian kepada Polsek Benteng," katanya.

Insiden tersebut membuat seorang anggota Satpol PP Ivan Firdaun terluka. Korban dipukul menggunakan gitar oleh pengamen hingga kepalanya mengalami pendarahan.

"Korban dijahit karena luka robek sebanyak 7 jahitan. Dia lalu diobati di RSUD Tangerang dengan didampingi oleh pihak kepolisian," paparnya.(RAZ/RGI)

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill