Connect With Us

Sambut Hari Bhakti ke-69, Imigrasi Tabur Bunga di Makam Pahlawan Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 25 Januari 2019 | 17:04

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Tangerang Herman Lukman menaburkan bunga ke pemakaman pahlawan nasional. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Imigrasi ke-69, para pejabat di lingkungan Kanwil Kemenkumham Banten menggelar upacara di Taman Makam Pahlawan (TMP) Taruna, Kota Tangerang, Jumat (25/1/2019).

Upacara berlangsung dengan khidmat. Kepala Divisi Keimigrasian Martahan Hutapea, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Tangerang Herman Lukman serta para jajarannya memberikan hormat kepada para pahlawan.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Tangerang Herman Lukman menaburkan bunga ke pemakaman pahlawan nasional.

Selepas upacara, mereka pun melakukan tabur bunga di pemakaman para pahlawan nasional termasuk Daan Mogot yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Martahan Hutapea mengatakan, tabur bunga yang dilaksanakan dalam memperingati hari bakti ini dilakukan sebagai wujud penghormatan dan wujud rasa terima kasih atas Rahmat Tuhan Yang Maha Esa.

"Karena perjuangan serta pengorbanan para pahlawan, maka negara kesatuan Republik Indonesia berdiri dan Kemenkumham telah menjadi bagian Pemerintah yang hadir untuk melayani masyarakat," ujarnya.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Tangerang Herman Lukman menaburkan bunga ke pemakaman pahlawan nasional.

Sementara, Herman Lukman menambahkan bahwa Puncak Hari Bhakti Imigrasi ke-69 akan diperingati pada Senin (28/1/2019) mendatang di kantor Imigrasi Kelas I Tangerang.

Ia berharap, melalui ziarah ke makam pahlawan ini, para pegawai bisa mengenang jasa-jasa para pahlawan nasional sehingga dapat memberikan semangat dalam melayani masyarakat.

"Semoga jasa-jasa pahlawan akan selalu kita kenang bersama, sehingga para pegawai bisa terus berupaya memberikan yang terbaik kepada bangsa," katanya.(RMI/HRU)

BANTEN
PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:50

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di sejumlah wilayah Indonesia hingga akhir Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:25

Gubernur Banten Andra Soni mengatakan akan mengevaluasi efektivitas program penanganan banjir yang telah direncanakan sejak tahun 2025.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill