Connect With Us

Arief Tinjau Persiapan Jelang MTQ XVI

Advertorial | Jumat, 8 Maret 2019 | 19:03

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat meninjau lokasi persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVI Provinsi Banten di Museum Juang Taruna, Jl. TMP Taruna No. 29, Tangerang, Jumat (8/3/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Berbagai persiapan terus dilakukan Pemkot Tangerang jelang pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVI Provinsi Banten yang akan berlangsung di Kota Tangerang mulai tanggal 25 - 29 Maret 2019.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah yang didampingi sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Tangerang melakukan monitoring ke beberapa masjid dan gedung yang nantinya akan digunakan sebagai venue berbagai kategori lomba dalam ajang MTQ XVI Provinsi Banten.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat meninjau lokasi persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVI Provinsi Banten di Museum Juang Taruna, Jl. TMP Taruna No. 29, Tangerang, Jumat (8/3/2019).

Salah satu lokasi yang dikunjungi Wali Kota dan rombongan adalah Museum Juang Taruna  yang nantinya akan menjadi lokasi berlangsungnya cabang tilawah golongan cacat netra (canet) dan murottal.

"Toiletnya dibersihin, lampu yang mati cepet diganti, biar sepele tapi kan kebersihan toilet itu penting," ucap Arief saat meninjau ruangan - ruangan di Museum Juang Taruna, Jl. TMP Taruna No. 29, Tangerang, Jumat (8/3/2019).

Wali Kota menjabarkan Pemkot akan berusaha maksimal dalam menjadi tuan rumah perhelatan MTQ yang nantinya akan diikuti oleh ratusan peserta dari 8 Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten.

"Sekarang kesiapannya sudah 75 persen tapi masih banyak persiapan - persiapan kecil yang harus dilakukan," tambahnya.

"Mudah - mudahan bisa menyambut tamu yang datang dan bisa jadi tuan rumah yang baik," sambung Arief.

Selain masjid dan gedung, Wali Kota juga meninjau sejumlah ruang terbuka hijau yang ada di Kota Tangerang seperti Taman Hutan Kota, Taman Herbal dan Taman Makam Pahlawan.

"Baik peserta maupun tamu yang datang bisa punya pengalaman sendiri dengan berkunjung di kota tangerang," tukas Arief.(ADV)

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Godok Aturan Jam Belajar yang Optimal, Tekankan Konsentrasi dan Kenyamanan Anak

Pemkab Tangerang Godok Aturan Jam Belajar yang Optimal, Tekankan Konsentrasi dan Kenyamanan Anak

Jumat, 28 November 2025 | 22:33

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang memulai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui penerapan Jam Belajar Masyarakat (JBM).

HIBURAN
Pegawai KAI Terancam Dipecat Gegara Tumbler Penumpang Hilang Usai Turun di Stasiun Rawa Buntu

Pegawai KAI Terancam Dipecat Gegara Tumbler Penumpang Hilang Usai Turun di Stasiun Rawa Buntu

Kamis, 27 November 2025 | 19:11

Viral di media sosial kasus hilangnya tumbler bermerek TUKU milik seorang penumpang KRL, Anita Dewi, yang diunggah pada platform Threads hingga memicu reaksi warganet.

PROPERTI
Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Rabu, 26 November 2025 | 14:52

Kawasan industri ModernCikande Industrial Estate (MCIE) l dinobatkan sebagai peraih penghargaan Properti Indonesia Award 2025 untuk kategori Property Development – Industrial Estate Development

BANTEN
Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Jumat, 28 November 2025 | 23:29

Jaringan peredaran narkotika yang menggunakan platform media sosial Instagram sebagai basis transaksi berhasil dibongkar tuntas oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill