Connect With Us

Pertama Digelar, 150 Peserta Ikuti Turnamen Golf Walikota Cup 2019

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 15 Maret 2019 | 18:00

Pembukaan Turnamen Golf Walikota Cup Tahun 2019 yang dihelat di Modern Golf, Kota Tangerang, Jumat (15/3/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah membuka Turnamen Golf Walikota Cup Tahun 2019 yang dihelat di Modern Golf, Kota Tangerang, Jumat (15/3/2019).

Dalam sambutan singkatnya, Arief menyampaikan terimakasih dan mengucapkan selamat bertanding bagi para peserta.

"Even Walikota Cup untuk turnamen golf ini baru pertama kali di Kota Tangerang. Jadi saya ucapkan terimakasih buat peserta yang berpartisipasi," ujar Arief.

Meski baru pertama kali, namun turnamen tersebut ternyata banyak diminati peserta. Terbukti dari 120 kuota yang tersedia, tercatat 200 orang mengajukan diri untuk berpartisipasi. Namun karena keterbatasan kuota, panitia hanya menerima 150 peserta.

Rupanya, salah satu daya tarik turnamen tersebut adalah hadiah yang akan diperoleh oleh pemenang, yaitu dua unit mobil. Sehingga, tak mengherankan jika para pegolf tertarik untuk turut serta.

"Saya ucapin selamat bertanding untuk semua peserta, banyak juga ternyata yang ikut," tambah Arief.

Arief juga mewacanakan, Pemkot Tangerang akan menjadikan turnamen ini sebagai even tahunan.

"Ini sekaligus untuk memperkenalkan bahwa ada tempat untuk olahraga golf di Kota Tangerang yang bagus yaitu Modern Golf," tukasnya.(MRI/RGI)

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill