Connect With Us

Coblos Ulang di TPS 31 Jatiuwung Kisruh? Ini Kata KPU

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 27 April 2019 | 14:13

Ketua KPU Kota Tangerang, Ahmad Syailendra. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-KPU menggelar pemungutan suara ulang (PSU) dan pemungutan suara lanjutan (PSL) di 63 tempat pemungutan suara yang tersebar di enam kecamatan se-Kota Tangerang, Sabtu (27/4/2019)

Dari puluhan TPS tersebut, penyelenggaran PSL di TPS 31 Kelurahan Jatiuwung, Kecamatan Cibodas dikabarkan kisruh.

Di TPS ini sempat terjadi ketegangan antara petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dengan seorang pemilih.

Suasana memanas karena seorang pemilih yang tidak tercatat dalam daftar pemilih tetap (DPT) itu ingin mencoblos diluar waktu yang ditetapkan.

Ketua KPU Kota Tangerang, Ahmad Syailendra mengatakan, pemilih yang merupakan daftar pemilih khusus (DPK) tidak diperbolehkan mendahului .

Menurutnya untuk pemilih DPK dijadwalkan boleh mencoblos pukul 12.00 WIB.

"Konfirmasi dari teman-teman sih ya karena ada pemilih yang tidak terdaftar di DPT kemudian juga dia ingin menggunakan hak pilihnya awal," ujarnya kepada TangerangNews di kantor Kelurahan Jatiuwung.

Kata Syailendra, persoalan tersebut sudah selesai. Petugas PPS telah memberikan saran kepada pemilih itu untuk menganjurkan memilih di pukul 12.00 WIB.

"Rapi sudah selesai disampaikan teman-teman PPS bahwa yang bersangkutan memilih di jam 12. Jadi clear persoalan," imbuhnya.(RMI/HRU)

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill