Connect With Us

Polisi Jaga Ketat Rekapitulasi Suara, Area KPU Kota Tangerang Disterilkan

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 4 Mei 2019 | 14:46

Suasana Polisi menjaga kantor KPU Kota Tangerang. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Polres Metro Tangerang Kota menjaga ketat  rekapitulasi suara Pemilu 2019 di tingkat KPU Kota Tangerang. Bahkan area kantor KPU Kota Tangerang disterilkan.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim mengatakan, ada 30 personel gabungan yang berjaga di area kantor KPU.

Menurutnya, penjagaan ketat tersebut dilakukan selama proses rekapitulasi di tingkat Kota Tangerang selesai, yaitu mulai hari, Sabtu, 4 Mei hingga 7 Mei 2019.

Suasana Polisi menjaga kantor KPU Kota Tangerang.

"Kekuatan pengamanan hari ini ada 30 personel gabungan TNI dan Polri," ujarnya di kantor KPU Kota Tangerang, Sabtu (4/5/2019).

Abdul menuturkan, area Kantor KPU Kota Tangerang dilakukan sterilisasi. Jalan Nyimas Melati yang berada di depan kantor KPU pun ditutup dengan separator jalan.

Suasana Polisi menjaga kantor KPU Kota Tangerang.

"Kita rencana tetap strerilkan disini. Tapi saya akan lihat karena disini kan ada beberapa tempat kegiatan masyarakat, juga ada pemukiman," jelasnya.

Abdul belum memastikan penutupan jalan dengan separator dalam rangka sterilisasi tersebut diterapkan hanya hari ini atau hingga rekapitulasi selesai. Mengingat, terdapat beberapa kantor dan sekolah yang berada kawasan tersebut.

"Mungkin akan tetap kita kawal disini, tidak akan kita kosongkan. Kita jangan _underestimate_. Semua akan kita tutup, akan kita sekat. Masuk kantor KPU harus steril sampai dengan selesai tanggal 7 perhitungan suara," paparnya.(RMI/HRU)

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

TANGSEL
Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Rute MRT Sampai Tangsel Dilanjut Tapi Pakai Anggaran Daerah, Pemda Diminta Bersiap 

Jumat, 19 April 2024 | 14:18

Wacana pembangunan rute MRT tembus hingga ke Tangerang Selatan (Tangsel) kembali dibuka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill