Connect With Us

Lapas Pemuda Tangerang Ajak Warga Binaan Hatam Baca Al-Quran

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 29 Mei 2019 | 16:44

Para Warga Binaan Pemasyarakatan mengikuti Kegiatan pelatihan baca Al Quran di Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang), Rabu (29/5/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang) kembali menggelar pelatihan baca Al-Quran, Rabu (29/5/2019).

Kegiatan yang dikhususkan kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Pemuda Tangerang ini merupakan hasil kerjasama dengan Yayasan Cinta Quran Foundation. 

Para Warga Binaan Pemasyarakatan mengikuti Kegiatan pelatihan baca Al Quran di Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang), Rabu (29/5/2019).

Kegiatan pelatihan baca Al Quran kepada WBP ini merupakan yang kedua kali diselenggarakan oleh Lapas Pemuda Tangerang dan Yayasan Cinta Quran Foundation.

Kali ini, mengambil tempat di Ruang Kelas PKBM Tunas Madani dan Aula Blok C Hunian WBP Lapas Pemuda Tangerang.

Para Warga Binaan Pemasyarakatan mengikuti Kegiatan pelatihan baca Al Quran di Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang), Rabu (29/5/2019).

Pelatihan baca Al Quran ini juga merupakan proses pembinaan yang secara khusus digelar bertepatan dengan Bulan Suci Ramadan, karena merupakan momentum bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Termasuk dengan meningkatkan kualitas baca Al-Quran atau belajar dari awal.

Ada total 50 orang WBP yang ikut andil dalam kegiatan pelatihan baca Al-Quran ini.

Jumadi, Kepala Lapas Pemuda Tangerang menyebutkan kegiatan ini diharapkan bisa menambah keimanan dan ketakwaan para WBP. "Karena sebagai umat Islam, di Bulan Ramadan ini sudah seyogyanya diisi dengan membaca Al-Quran," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan dari Yayasan Cinta Quran Foundation juga mengucapkan terima kasih kepada Lapas Pemuda Tangerang atas kesempatan yang telah diberikan untuk mengisi kegiatan ini.

Mereka juga menyebutkan bahwa Yayasan Cinta Quran Foundation telah mengajarkan lebih 40 ribu orang membaca Al-Quran.

“Terimakasih kepada Lapas pemuda yang telah mendukung program yang kami gagas sejak 2013 ini. Alhamdulillah dibandingkan dengan penduduk Indonesia yang jumlahnya kurang lebih 100 juta jiwa, sudah 40 ribu orang yang sudah kami ajari,” ujar salah satu perwakilan.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill