Connect With Us

Frustasi, Mustakim Ceburkan Diri ke Sungai Nasi Jagal

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 23 Juni 2019 | 17:30

Petugas BPBD Kota Tangerang saat melalakukan pencarian jenazah dari Mustakim, 55, yang sengaja menceburkan dirinya di Sungai warung Nasi Jagal, Jalan Sangego Bayur, Kota Tangerang, Minggu (23/6/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Mustakim, 55, ditemukan tewas setelah tenggelam di Sungai warung Nasi Jagal, Jalan Sangego Bayur, Kota Tangerang, Minggu (23/6/2019).

Berdasarkan informasi yang dihimpun TangerangNews, korban merupakan warga RT 3/2, Kelurahan Pabuaran Tumpeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

Menurut Kasie Kedaruratan BPBD Kota Tangerang Hambali Bakar, korban tenggelam karena sengaja menceburkan dirinya ke sungai.

"Korban sengaja ceburkan dirinya. Korban sempat ditolong warga tapi terlepas kembali sehingga tenggelam," ujarnya.

Hambali mengatakan, menurut pihak keluarga, korban sedang mengalami gangguan stroke berkepanjangan dan diduga frustasi.

Petugas yang mengetahui korban tenggelam pun langsung melakukan pencarian. Hambali menuturkan 8 personel, satu unit perahu BPBD dikerahkan. Percarian tak berlangsung lama.

"Setelah upaya pencarian, jasad korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," katanya.

Setelah ditemukan, korban langsung dibawa ke tempat tinggalnya menggunakan satu unit pickup dengan kantong mayat BPBD dan diserahkan ke keluarga korban.(RAZ/RGI)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

KAB. TANGERANG
Kritik Wacana Pengangkatan Petugas MBG Jadi PPPK, Dindik Kabupaten Tangerang: Lebih Baik untuk Guru Honorer

Kritik Wacana Pengangkatan Petugas MBG Jadi PPPK, Dindik Kabupaten Tangerang: Lebih Baik untuk Guru Honorer

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:31

Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Tangerang mengkritik Badan Gizi Nasional (BGN) soal rencana pengangkatan petugas Makan Bergizi Gratis (MBG) menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill