Connect With Us

Selesaikan Perseteruan, Mendagri Pertemukan Wali Kota Tangerang & Menkumham

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 18 Juli 2019 | 13:51

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com — Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memfasilitasi Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly dengan Gubernur Banten Wahidin Halim dan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah terkait persoalan aset.

Mereka dikabarkan akan duduk bersama untuk menuntaskan permasalahan lahan-lahan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) yang berada di Kota Tangerang.

Menurut Arief, pertemuan dan pembahasan tersebut akan berlangsung di gedung Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, pukul 14.00 WIB, Kamis (18/7/2019).

"Hari ini akan dibahas dengan Menkumham, Sekjen, Gubernur untuk musyawarah mufakat. Jadi dari semua pihak dijembatani Mendagri," ujar Arief di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

BACA JUGA:

Arief mengaku telah mempersiapkan sejumlah dokumen untuk dipaparkan dihadapan Mendagri, Menkumham, Gubernur Banten

"Saya persiapkan bahan-bahan siang ini diterima Mendagri," ucapnya.

Arief mengharapkan pertemuan itu akan menghasilkan kemufakatan yang sesuai dengan keinginan masyarakat Kota Tangerang yaitu menerima fasilitas sosial (fasos) fasilitas umum (fasum) dari Kemenkumham kepada Pemkot Tangerang.

"Mudah-mudahan hasilnya sesuai dengan harapan masyarakat Kota Tangerang," pungkasnya.(RAZ/RGI)

OPINI
Tarif Tol Naik Buah Kebijakan Kapitalistik

Tarif Tol Naik Buah Kebijakan Kapitalistik

Minggu, 17 Maret 2024 | 16:24

Ya, tarif tol mengalami kenaikan tajam di bulan Ramadan tahun 2024 ini. Kenaikan ini mengacu pada Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) No. 250/KPTS/M/2024 tanggal 2 Februari 2024.

WISATA
 Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:33

Ada yang unik pada menu buka puasa bersama (bukber) Ramadan, di Hotel Sahid Serpong. Sekitar 40 varian makanan bertema "Kampung Cilenggang" tersedia di sini.

KOTA TANGERANG
Jadwal Imsakiah 8 Ramadan 1445 H/ Selasa 19 Maret 2024 di Tangerang

Jadwal Imsakiah 8 Ramadan 1445 H/ Selasa 19 Maret 2024 di Tangerang

Selasa, 19 Maret 2024 | 00:04

Kementerian Agama (Kemenag) telah merilis jadwal imsakiyah Ramadan 1445 Hijriah untuk wilayah Tangerang.

MANCANEGARA
Mencekam, Begini Suasana Ramadan di Palestina 

Mencekam, Begini Suasana Ramadan di Palestina 

Kamis, 14 Maret 2024 | 09:46

Tahun 2024, menjadi salah satu momen bulan suci Ramadan yang berbeda bagi warga Palestina.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill