Connect With Us

Mobil Said Didu Kecelakaan dengan Truk di Tangerang, Polisi: Kasusnya Diproses Hukum

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 17 Desember 2019 | 17:36

Tampak mobil Mini Cooper milik mantan Sekretaris BUMN Said Didu rusak akibat terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Mini Cooper milik mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang. Polisi menyebut kasus kecelakaan ini masih dalam proses hukum karena tidak ada kesepakatan damai dari kedua pihak.

Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Agung Pitoyo mengatakan, peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Rabu (11/12/2019) pukul 20.40 WIB. Ia menyebut, minibus milik Said Didu bernopol B-1224-VOK ringsek.

“Ya, betul. Kejadian sudah empat hari yang lalu,” ujarnya kepada TangerangNews , Selasa (17/12/2019).

Ia menjelaskan peristiwa berawal saat dump truk bernopol B-9838-KYW yang dikendarai Agus Setiawan melaju dari arah Kebon Nanas menuju Tanah Tinggi melintasi Jalan Jenderal Sudirman via lajur dua.

“Sesampainya di depan Bank BNI Tangerang City kendaraan itu berpindah lajur ke lajur satu,” katanya.

Namun, kata Agung, saat berpindah lajur, truk itu menabrak body samping kanan Mini Cooper yang berada di lajur satu hingga terlibat kecelakaan. 

“Akibat dari kecelakaan tersebut kendaraan Mini Cooper mengalami rusak di body samping kanan penyok,” ungkapnya.

Belakangan diketahui, Mini Cooper milik Said Didu tersebut saat kecelakaan dikendarai istrinya, Nia Warsini Said. Di dalam mobil, hanya Nia dan seorang anaknya.

Agung menambahkan tiada korban luka maupun jiwa akibat kecelakaan ini. Ia juga menambahkan, pihaknya masih melakukan proses hukum untuk mengatasi kasus kecelakaan ini. Sebab mediasi kedua pihak deadlock. 

“Saat ini akan lanjut diproses mengingat tidak ada kesepakatan kedua belah pihak,” pungkasnya.(RMI/HRU)

BANDARA
Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Rabu, 12 November 2025 | 19:25

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) telah meresmikan pengoperasian penuh (Full Operation) Terminal 1C pada hari Rabu, 12 November 2025.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill