Connect With Us

Semarak HUT Kota Tangerang, Disnaker Gelar Job Fair Maraton

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 3 Februari 2020 | 19:41

Suasana job fair 2019 atau bursa kerja di Mal Bale kota Tangerang, Selasa (23/7/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang akan menggelar job fair atau bursa kerja secara maraton di 13 kecamatan se-Kota Tangerang.

Bursa kerja yang diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan HUT Kota Tangerang ke-27 selama 4-27 Februari 2020 ini untuk mengentaskan angka pengangguran. 

Job Fair 2020 Kota Tangerang.

"Kami ingin mendekatkan lapangan pekerjaan kepada masyarakat," ujar Iing Riskomar, Kabid Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Kota Tangerang, Senin (3/2/2020). 

Iing menjelaskan dalam bursa kerja ini terdapat 56 perusahaan yang menyediakan lowongan pekerjaan di berbagai bidang. 

"Lowongan pekerjaan yang tersedia ada 4.000," katanya. 

Menurutnya, pelaksanaan job fair ini sangat memudahkan para pencari kerja karena digelar secara online. Kata dia, para pelamar cukup mendownload aplikasi Tangerang Live. 

"Ya, curriculum vitae-nya nanti dimasukkan melalui aplikasi," ucapnya.

Adapun jadwal layanan bursa kerja secara maraton selama Februari ini di mulai di Kecamatan Periuk. Lalu, job fair yang dibuka pukul 09.00-15.00 WIB ini berlanjut di Cibodas, Karawaci, Tangerang, Neglasari, Cipondoh, Batuceper, Pinang, Periuk, Benda, Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan.

"Perusahaan dan lowongan di setiap lokasi sama. Sehingga pelamar tidak perlu datang di setiap lokasi job fair ," pungkasnya.(RMI/HRU)

NASIONAL
Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Jumat, 4 Juli 2025 | 16:58

Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) bernama Gian Gandana Sukma diduga menyalahgunakan dana desa untuk kepentingan pribadi, yakni membeli diamond Mobile Legends dan bermain judi online.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

TEKNO
Telkomsel Hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2025, Ada Beragam Promo hingga Kompetisi Mobile Legend

Telkomsel Hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2025, Ada Beragam Promo hingga Kompetisi Mobile Legend

Selasa, 1 Juli 2025 | 22:12

Telkomsel kembali hadir meriahkan gelaran Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2025 dengan membuka booth interaktif yang menghadirkan berbagai promo eksklusif hingga aktivitas seru.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill