Connect With Us

Astaga! Bayi Perempuan Dibuang di Tempat Sampah Ciledug

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 14 Februari 2020 | 19:50

Bayi perempuan ditemukan tergeletak di lokasi sekitar tempat pembuangan sampah di Larangan, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (14/2/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Malang dialami seorang bayi perempuan yang diduga ditelantarkan orang tak bertanggung jawab.

Bayi tersebut ditemukan tergeletak di area tempat pembuangan sampah sementara (TPS), kawasan Larangan, Ciledug, Kota Tangerang. 

Kapolsek Ciledug Kompol Prasetyo Noegroho mengatakan bayi berusia beberapa hari tersebut ditemukan warga dalam kondisi hidup pukul 07.30 WIB, Jumat (14/2/2020). 

Tubuh mungil bayi itu berada dalam kantong plastik berwarna hitam. Ia tergeletak di antara sampah-sampah. 

Kapolsek menuturkan setelah ditemukan bayi itu dibawa ke RS Aminah Tangerang. Kini sang bayi masih diurus pihak rumah sakit. 

"Bayinya masih di RS. Kami sedang lidik (kasus dugaan pembuangan bayi)," jelasnya. 

Penemuan bayi ini sempat menghebohkan masyarakat setempat. Pasalnya, mereka aneh masih ada orang tak bertanggung jawab terhadap kehidupan manusia.

Angga, warga setempat menuturkan bayi ini diduga dibuang oleh orang tak bertanggung jawab.

"Sepertinya ini ditelantarkan sama orang tuanya," pungkasnya. (RMI/RAC)

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill