Connect With Us

Pelayanan KIR Kota Tangerang Terapkan Sosial Distancing

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 26 Maret 2020 | 13:17

Tampak Petugas dan warga saat melakukan penerapan sosial distancing dalam Pelayanan di UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) atau UPT KIR Batuceper, Kota Tangerang, (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) atau UPT KIR Batuceper, Kota Tangerang, memberlakukan sosial distancing dalam setiap pelayanan, sebagau upaya pencegahan penyebaran COVID-19.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Tangerang Wahyudi Iskandar mengatakan penerapan sosial distancing dilakukan dengan menjaga jarak antara petugas dan warga saat melakukan uji KIR. 

Petugas saat mengenakan masker dan menyediakan hand sanitizer di UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) atau UPT KIR Batuceper, Kota Tangerang.

"Saat berada di loket pelayanan semula tidak masalah walaupun berdekatan, tapi sekarang untuk memutus rantai penyebaran Virus Corona, kami imbau agar menerapkan Sosial Distancing," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (26/3/2020).

Selain menerapkan jarak dengan petugas yang berjaga, Dishub juga melengkapi petugas dengan masker dan menyediakan hand sanitizer untuk masyarakat.

"Disetiap kursi pelayanan ada jarak satu kursi antara warga satu dengan lainnya. Kursi di tempel pemberitahuan untuk tidak diduduki untuk mencegah penularan corona," jelasnya.

Selain itu, Wahyudi juga menyinggung soal sistem pembayaran non tunai yang diterapkan di UPT PKB bisa mengurangi resiko penyebaran COVID-19.

"Saya optimis, sistem pembayaran non tunai yang dilakukan di UPT PKB Kota Tangerang, juga bisa memutus rantai penyebaran virus corona," pungkasnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
PLN UID Banten Pastikan Pasokan Listrik Stabil Selama 16th Kompas100 CEO Forum

PLN UID Banten Pastikan Pasokan Listrik Stabil Selama 16th Kompas100 CEO Forum

Jumat, 28 November 2025 | 22:46

PLN UID Banten melalui UP3 Serpong memastikan pasokan listrik tetap stabil selama penyelenggaraan 16th Kompas100 CEO Forum, yang dihadiri empat Menteri Kabinet Indonesia Maju

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TEKNO
Cuma Rp1 Jutaan, OPPO A6x Punya Baterai Jumbo Tahan Seharian

Cuma Rp1 Jutaan, OPPO A6x Punya Baterai Jumbo Tahan Seharian

Jumat, 28 November 2025 | 21:47

OPPO resmi meluncurkan perangkat A6x, smartphone terbaru yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan perangkat yang stylish, awet, dan nyaman digunakan sepanjang hari.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill