Connect With Us

Jadi Tempat Keramaian, Situ Bulakan Kota Tangerang Ditutup

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 3 April 2020 | 19:18

Personil gabungan TNI-POLRI dan aparat setempat saat mengisolasi Danau Situ Bulakan di Periuk, Kota Tangerang. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Situ Bulakan di Kecamatan Periuk, Kota Tangerang ditutup oleh pemerintah setempat, Jumat (3/4/2020).

Camat Periuk Maryono Hasan menjelaskan, penutupan situ Bulakan dilakukan untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Isolasi (penutupan) dilakukan agar masyarakat tidak melakukan aktivitas keramaian,” ujar dia.

Personil gabungan TNI-POLRI dan aparat setempat saat mengisolasi Danau Situ Bulakan di Periuk, Kota Tangerang.

Isolasi diberlakukan dengan menutup ruas jalan menuju pusat keramaian di situ Bulanan tersebut.

“Tetapi jalan utama tetap difungsikan,” ujarnya. 

Maryono mengungkapkan Kecamatan Periuk merupakan salah satu kecamatan di Kota Tangerang yang semakin mewaspadai Covid-19.

“Sudah ada 29 ODP (orang dalam pemantauan) di kecamatan ini,” katanya.

Maka, selain gencar membentuk Kampung Siaga Corona (Si Gagor), kata Maryono, mengisolasi sementara destinasi wisata situ Bulakan dapat meminimalisir penyebaran COVID-19.(RMI/HRU)

NASIONAL
Bibit.id Sabet Rekor MURI Pembukaan Rekening Pasar Modal Terbanyak

Bibit.id Sabet Rekor MURI Pembukaan Rekening Pasar Modal Terbanyak

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 16:54

Bibit.id, Bursa Efek Indonesia Wilayah Aceh, Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Aceh serta Pemerintah Kota Langsa, dari ujung barat Indonesia sebuah rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) berhasil diraih.

BANDARA
InJourney Airports Latih 24 Warga Lokal Jadi Personel Keamanan Bandara Soetta Melalui Program Airport Cerdaskan Bangsa

InJourney Airports Latih 24 Warga Lokal Jadi Personel Keamanan Bandara Soetta Melalui Program Airport Cerdaskan Bangsa

Kamis, 16 Oktober 2025 | 20:11

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) secara resmi meluncurkan program Corporate Social Responsibility (CSR) unggulan bertajuk "Airport Cerdaskan Bangsa".

TANGSEL
Ini Tampang dan Peran 9 Pelaku Penyekapan Disertai Penyiksaan di Pondok Aren

Ini Tampang dan Peran 9 Pelaku Penyekapan Disertai Penyiksaan di Pondok Aren

Jumat, 17 Oktober 2025 | 23:10

Kepolisian Daerah Metro Jaya berhasil mengungkap peran sembilan tersangka dalam kasus penyekapan, pemerasan, dan penganiayaan yang terjadi di wilayah Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

HIBURAN
Sah! Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Upacara Intim Bak Kisah Dongeng Klasik

Sah! Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Upacara Intim Bak Kisah Dongeng Klasik

Jumat, 10 Oktober 2025 | 14:31

Kabar bahagia datang dari dunia hiburan. Pasangan selebriti, Amanda Manopo dan Kenny Austin, telah resmi menjadi sepasang suami istri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill