Connect With Us

Pemkot Tangerang Wawaran Bersama Stop Kerumunan Warga

Advertorial | Minggu, 5 April 2020 | 13:27

Sejumlah petugas gabungan dari Pemerintah Kota Tangerang wawaran bersama soal bahaya virus Corona, Sabtu (4/4/2020) malam. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang gencar mensosialisasikan pencegahan wabah Virus Corona (Covid-19) kepada masyarakat melalui wawaran bersama.

Wawaran yang digelar dalam operasi gabungan ini melibatkan para personel Satpol PP, Dispora, dan unsur organisasi kepemudaan. Para petugas bergerak secara mobile ke seluruh wilayah Kota Tangerang. 

Kepala Satpol PP Kota Tangerang, Agus Henra Fitrahiyana, mengatakan, operasi ini digelar untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap pencegahan Covid-19. 

"Kami gencarkan operasi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ujarnya selepas memimpin apel operasi di Puspemkot Tangerang, Sabtu (4/4/2020) malam.

Adapun pada operasi khusus hari ini, para petugas gabungan terbagi dalam tiga tim. Mereka menyebar ke wilayah Pinang, Periuk, dan Batuceper. 

Sejumlah petugas gabungan dari Pemerintah Kota Tangerang wawaran bersama soal bahaya virus Corona, Sabtu (4/4/2020) malam.

Dalam kegiatan ini, para petugas membubarkan masyarakat yang masih berkerumun tanpa kepentingan.

Petugas juga menyampaikan pesan-pesan kewaspadaan secara humanis serta memberikan pamflet pencegahan Covid-19.

"Kami memberikan sosialisasi tentang protokol kesehatan agar masyarakat sadar dan meningkatkan kewaspadaan terhadap virus Corona yang berbahaya," ungkapnya. 

Kabid Olahraga Dispora Kota Tangerang, Ujang Henra, menambahkan, dalam operasi ini pihaknya melibatkan unsur organisasi kepemudaan seperti KNPI, Sapma PP, PPI dan Pramuka. 

Sebab, kata dia, masyarakat yang berkerumun cenderung kelompok pemuda yang masih berkeluyuran tanpa kepentingan yang jelas. 

"Dispora melibatkan hampir seluruh unsur pemuda karena untuk memberikan pendekatan kepada pemuda lainnya agar tidak nongkrong," katanya.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin peduli untuk menjaga jarak, kebersihan serta kesehatan.

“Kami menghimbau masyarakat agar tetap beraktivitas di rumah selama wabah Covid–19 ini,” ujarnya.

Kegiatan ini, turut menyasar para pemilik toko maupun tempat makan, sehingga mereka dapat mengatur tempat duduk dan menyediakan tempat cuci tangan bagi para konsumen.

“Ayo, bersama kita setop penyebaran Corona dengan mematuhi aturan pemerintah, seperti menjaga jarak, menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta makan makanan dengan gizi seimbang,” pesannya.(ADV)

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

HIBURAN
Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Rabu, 27 Maret 2024 | 14:35

Baru-baru ini tengah viral di media sosial TikTok sebuah tren melihat tahun lama di aplikasi Google Maps.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill