Connect With Us

Orang Terbakar Hidup-hidup di Cipondoh Tangerang 

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 26 April 2020 | 09:29

Tampilan Screenshot video Seseorang terbakar hidup-hidup di kompleks Green Village Cipondoh, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com–Seseorang terbakar hidup-hidup dalam peristiwa kebakaran di kompleks Green Village Cipondoh, Kota Tangerang.

Dalam video berdurasi 14 detik memperlihatkan seseorang dengan tubuh terbakar berupaya menyelamatkan diri dari kobaran api. 

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Sugeng Hariyanto membenarkan adanya peristiwa korban terbakar tersebut.

Menurutnya, peristiwa kebakaran yang melanda sebuah rumah tersebut terjadi pada Sabtu (25/4/2020) sekitar pukul 22.00 WIB. 

"Kejadian tadi jam 10 malam," ujarnya, Minggu (26/4/2020).

Sugeng tak merinci ihwal insiden tersebut. Sehingga belum diketahui identitas korban maupun pemicu kebakaran tersebut.

Dia menuturkan korban sudah dibawa ke rumah sakit. "Korban sudah di RSUD Tangerang," ungkapnya.

Sementara menurut Kasie Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Hambali Bakar, tidak ada laporan penanganan kebakaran di kawasan Cipondoh.

"Sampai saat ini belum ada pengaduan ke kantor kami," katanya. (RAZ/RAC)

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

WISATA
13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:44

Kota Tangerang terus menunjukkan daya tariknya sebagai salah satu destinasi wisata urban favorit di Jabodetabek dan sekitarnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill