Connect With Us

1.700 Calon Jemaah Haji di Kota Tangerang Juga Gagal Berangkat

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 2 Juni 2020 | 14:49

Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang, Badri Hasun. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tangerang menyampaikan sebanyak 1.700 calon jemaah haji batal berangkat ke tanah suci pada 2020.

Terkait informasi penundaan tersebut, Kantor Kemenag Kota Tangerang akan melakukan koordinasi dan menyampaikan keseluruh calon jemaah haji asal Kota Tangerang. Untuk teknisnya akan dibahas terlebih dahulu.

"Kami berharap umat Islam dapat menyadari, karena kerajaan Arab Saudi tidak membuka. Dan kami yakin niat umat muslim di Kota Tangerang sudah dicatat sebagai amal saleh," ucap Badri Hasun, Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang, Selasa (2/6/2020). 

Dia menuturkan semua calon jemaah haji asal Kota Tangerang sudah menyelesaikan administrasi dan bahkan sebagian sudah menyelesaikan vaksin meningitis. 

"Seharusnya memang saat ini para calon tamu Allah akan mengikuti pelatihan manasik haji, namun berhubung ditunda keberangkatannya maka ditiadakan," katanya. 

Dia meyakini para calon jemaah haji tersebut menyadari keputusan pemerintah yang menunda keberangkatan karena kasus COVID-19 belum melandai adalah suatu langkah yang tepat. 

"Kalau kemudian tetap diberangkatkan khawatir akan ada yang meninggal. Ya buat apa berangkat haji tapi menantang maut," pungkasnya.(RAZ/HRU)

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

OPINI
Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:25

Tahun 2025 memang telah berlalu, lembaran baru tahun 2026 datang menggantikan. Namun, akankah sejumlah penderitaan, bencana dan kasus-kasus pembunuhan juga ikut menghilang? Atau makin bertambah seperti halnya bertambahnya deret angka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill