Connect With Us

Mayat Gadis Tanpa Identitas Ditemukan di Karawaci, Ini Ciri-cirinya

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 16 Juni 2020 | 16:30

Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan tergeletak di eks empang, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (16/6/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan tergeletak di eks empang di kampung Gerendeng Pulo, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. 

"Ya, betul. Mayatnya perempuan. Usia sekitar 13-15 tahun," ujar Kanit Reskrim Polsek Karawaci Iptu Ronald Sianipar saat dikonfirmasi, Selasa (16/6/2020). 

Mayat dalam kondisi membusuk itu ditemukan pada pada Minggu (14/6/2020) siang. Berdasarkan hasil identifikasi pihak kepolisian dan hasil visum rumah sakit, tidak ditemukan tanda-tanda bekas kekerasan di tubuh mayat gadis ini. 

Adapun ciri-ciri mayat tersebut tinggi badan 150 sentimeter, kulit putih, memakai behel, anting mutiara, gelang, kerudung hitam, sepatu slipon warna pink, gesper hitam OSIS SMP, switer rajut coklat, kaos dalam hitam, jeans hitam. 

Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan tergeletak di pingiran empang, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (16/6/2020).

"Di seluruh badan tidak ditemukan luka bekas kejahatan," jelas Ronald.

Dia menduga mayat gadis ini sudah meninggal kurang lebih tiga hari sebelum ditemukan. Hingga kini, pihak kepolisian terus melakukan upaya untuk mengungkap identitas mayat tersebut sehingga bisa menghubungi pihak keluarga.

"Bagi warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya bisa menghubungi Polsek Karawaci maupun Polres Metro Tangerang Kota," pungkasnya. (RMI/RAC)

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

BANTEN
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

Jumat, 23 Januari 2026 | 05:13

Curah hujan di Provinsi Banten dalam sepekan terakhir terpantau meningkat tajam. Kondisi tersebut memicu serangkaian bencana hidrometeorologi, mulai dari banjir, angin kencang, hingga tanah longsor yang terjadi di sejumlah kota dan kabupaten.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill