Connect With Us

Duh, Masih Banyak Pedagang di Pasar Anyar Tak Pakai Masker

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 28 Juni 2020 | 14:07

Suasana Pasar Anyar, Kota Tangerang, Minggu (28/6/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Pandemi COVID-19 masih melanda sejumlah wilayah termasuk Kota Tangerang. Jumlah kasus penderita COVID-19 di kota ini pun terus bertambah seiring akan diberlakukannya new normal.

Hal ini terjadi karena masyarakat masih membandel tak menerapkan protokol kesehatan. Seperti para pedagang di Pasar Anyar, Kota Tangerang pada Minggu (28/6/2020). 

Pantauan TangerangNews, masih cukup banyak pedagang yang terlihat tidak mengenakan masker untuk mencegah penularan COVID-19. 

Salah seorang pedagang, Aswan, mengaku memiliki masker. Tapi hanya dikenakan ketika ada petugas terutama Satpol PP yang melakukan operasi.

	Suasana Pasar Anyar, Kota Tangerang, Minggu (28/6/2020).

"Ya, kalau diperiksa baru dipakai," ujarnya. 

Berbeda dengan pedagang, para pengunjung atau pembeli tampak cukup tertib mengenakan masker. 

"Masker sudah menjadi asesoris bagi saya," tutur Puspita, pengunjung Pasar Anyar.

Selain persoalan masker, penerapan jaga jarak di Pasar Anyar juga tidak diberlakukan. Antar lapak pedagang terlihat berdempetan. Jarak antar pedagang dengan pembeli saat bertransaksi juga tidak cukup diperhatikan. 

Seperti diketahui, hari ini merupakan hari terakhir diberlakukannya penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) jilid empat di Kota Tangerang. Namun setelah beberapa kali penerapan ini, jumlah kasus masih bertambah. (RAZ/RAC)

TANGSEL
Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Selasa, 23 April 2024 | 15:22

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) kabulkan tuntutan warga mengenai pembatalan penutupan Jalan Ray Puspitek yang menghubungkan kawasan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangsel dengan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.

MANCANEGARA
Sukses Siapkan SPKLU di Jalur Mudik Lebaran 2024. PLN Banjir Apresiasi

Sukses Siapkan SPKLU di Jalur Mudik Lebaran 2024. PLN Banjir Apresiasi

Senin, 22 April 2024 | 10:02

Kehadiran 1.299 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PT PLN (Persero) selama masa mudik dan balik Idul Fitri 1445 Hijriah dinilai sangat membantu para pemudik, khususnya pengguna kendaraan listrik.

BISNIS
Diumumkan Hari Ini, Simak Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Diumumkan Hari Ini, Simak Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Selasa, 23 April 2024 | 13:07

Hasil seleksi administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024 sudah dapat dicek mulai Selasa, 23 April 2024.

NASIONAL
Beda Tanggapan Capres-cawapres Usai Putusan MK Hasil Pilpres 2024, Cak Imin: Kami Tak Kuasa 

Beda Tanggapan Capres-cawapres Usai Putusan MK Hasil Pilpres 2024, Cak Imin: Kami Tak Kuasa 

Selasa, 23 April 2024 | 08:50

Mahkamah Konstitusi (MK) resmi menolak permohonan sengketa hasil Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 yang diajukan oleh pasangan calon (Paslon) 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill