Connect With Us

Meski Pandemi, Lomba Warga Kampung Bekelir Tetap Meriah

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 17 Agustus 2020 | 11:37

Warga Kampung Bekelir menggelar perlombaan dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, Kota Tangerang, Senin (17/8/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Warga Kampung Bekelir, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang menggelar perlombaan dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, Senin (17/8/2020).

Ketua panitia lomba Kampung Bekelir Samsul Anwar mengatakan, perlombaan digelar untuk anak-anak dan emak-emak. 

"Sebelum lomba, tadi kami melaksanakan upacara secara khidmat terlebih dahulu," ujarnya.

Adapun untuk perlombaan anak-anak diantaranya lomba kerupuk, balap karung, pensil dalam botol, hingga mewarnai.

"Sedangkan untuk ibu-ibu lomba joget balon," katanya.

Menurutnya, perlombaan tetap digelar untuk memeriahkan perayaan HUT ke-75 RI. Pihak panitia telah berupaya menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

"Meski situasi pandemi kami tetap menyemarakkan kemerdekaan dan harus tetap meriah," pungkasnya. (RAZ/RAC)

 
 
View this post on Instagram
 

Kemeriahan Lomba Warga Kampung Bekelir Rayakan Kemerdekaan RI TANGERANGNEWS.com–Warga Kampung Bekelir, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang menggelar perlombaan dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, Senin (17/8/2020). Ketua panitia lomba Kampung Bekelir, Samsul Anwar mengatakan, perlombaan digelar untuk anak-anak dan emak-emak. "Sebelum lomba, tadi kami melaksanakan upacara secara khidmat terlebih dahulu," ujarnya. Adapun untuk perlombaan anak-anak di antaranya lomba kerupuk, balap karung, pensil dalam botol, hingga mewarnai. "Sedangkan untuk ibu-ibu lomba joget balon," katanya. Menurutnya, perlombaan tetap digelar untuk memeriahkan perayaan HUT ke-75 Republik Indonesia. Dia menyebut pihak panitia telah berupaya menerapkan protokol kesehatan Covid-19. "Di tengah pandemi Covid-19 kami tetap menyemarakkan kemerdekaan. Dan yang jelas, kami telah berupaya menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.

A post shared by TangerangNews (@tangerangnewscom) on

TANGSEL
Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Tangsel Tuan Rumah Porprov Banten 2026, Begini Persiapannya

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:36

Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Banten 2026 mendatang akan diselenggarakan di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill