Connect With Us

Wow, Pelanggan Tangcity Mall Dapat Hadiah Toyota Rush

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 27 September 2020 | 19:05

Kegiatan pengundian Smart Shopper Surprize periode kedua di Tangcity Mall. (TangerangNews.com / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Tangcity Mall memberikan berbagai kepada para pelanggan yang terpilih dalam undian Smart Shopper Surprize periode kedua. Salah satu hadiah terbesar yang diberikan berupa satu unit mobil Toyota Rush

Program khusus loyalty customer ini diumumkan secara online melalui siaran langsung YouTube Channel Tangcity Mall dari Main Atrium, Sabtu (26/9/2020) kemarin.

Selain Toyota Rush yang menjadi Grand Prize, salah satu mall terbesar di Kota Tangerang ini juga membagikan hadiah menarik lainnya seperti lima unit Honda Vario, lima ponsel Samsung Galaxy S10, lima Paket Tour ke Bali (pengganti paket tour ke Universal Singapore), dan lima logam mulia seberat 5 gram.

“Seluruhnya merupakan apresiasi kepada member Smart Shopper Card (SSC) yang telah melakukan transaksi belanja mulai 28 September 2019 hingga 27 Maret 2020,” kata Building Manager Tangcity Mall Wina Andriyani.

Pengundian Smart Shopper Surprize periode kedua ini ditampilkan secara live dan disaksikan oleh perwakilan dari Kementerian Sosial, Dinas Sosial Provinsi Banten, Dinas Sosial Kota Tangerang, notaris, hingga Badan Koordinasi Penanaman Modal Daerah (BKPMD) Provinsi Banten,

Awalnya, pihak mall sempat dua kali gagal menghubungi calon pemenang dalam proses pengundian Grand Prize. Hingga akhirnya pemenang jatuh pada member atas nama Reny Rantiosa.

Seperti diketahui, syarat validasinya adalah menyebutkan empat digit terakhir kartu identitas, misalnya KTP atau SIM. Selanjutnya pemenang dipandu untuk melengkapi persyaratan legalitas lain yang harus dibawa di kemudian hari.

Wina mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan program pengundian Smart Shopper Surprize periode kedua ini, setelah sempat tertunda selama beberapa waktu.

“Masa pandemi akhirnya menuntut kami untuk berinovasi dalam menjaga interaksi kepada pelanggan dan meningkatkan customer experience," tuturnya.

Wina menambahkan berbagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, event belanja yang tak kalah seru selalu digelar setiap tahun. "Bukan hanya Smart Shopper Surprize, selanjutnya kami secara rutin mengajak tenant F&B, gadget, fashion dan lifestyle untuk menghadirkan promo berhadiah atau diskon khusus member SSC," jelasnya.

Selain pengundian Smart Shopper Surprize, Tangcity Mall juga memberikan reward khusus kepada pengunjung mulai 18 September hingga 11 Oktober 2020 dalam program Fashion Phoria.

Dengan melakukan transaksi minimal Rp 200 ribu (member SSC) atau Rp 300 ribu (member baru), pengunjung dapat mengikuti Lucky Dip dengan hadiah utama 2 unit Pasific Folding Bike.

Sementara bagi member yang belum beruntung, jangan ketinggalan untuk mengikuti program Smart Shopper Surprize selanjutnyam, dengan ketentuan berbelanja minimal Rp 100 ribu dalam sekali transaksi.

Raih kesempatan untuk memenangkan Grand Prize 1 unit All New Nissan Livina dan sederet hadiah lainnya seperti 3 unit Honda Beat, 4 unit Samsung Galaxy S20+, 5 Voucher belanja Electronic City masing-masing senilai Rp 5 juta dan 5 logam mulia masing-masing 5 gram.

Hingga kini, pemegang Smart Shopper Card (SSC) telah mencapai lebih dari 40 ribu. Berbagai privilege dihadirkan seperti sejumlah diskon untuk transaksi di tenant F&B, fashion dan lifestyle.

Selain itu, member Smart Shopper juga bisa menikmati keuntungan dari 60 lebih merchant Tangcity Mall lainnya seperti sejumlah rumah sakit, restoran, fashion store, kids spa, hingga wahana rekreasi alam yang bekerja sama.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:57

Paramount Gading Serpong menghadirkan Maggiore Signature West sebagai area komersial premium terbaru di kawasan Maggiore @ Paramount Gading Serpong pada awal 2026.

KAB. TANGERANG
4 Orang di Kabupaten Tangerang Tewas Akibat Banjir Selama Januari 2026

4 Orang di Kabupaten Tangerang Tewas Akibat Banjir Selama Januari 2026

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:23

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 4 orang tewas akibat banjir yang terjadi selama periode bulan Januari 2026.

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill