Connect With Us

Pohon Tumbang di Jalan Thamrin Tangerang Bikin Macet

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 26 Oktober 2020 | 15:03

Tampak pohon tumbang di Jalan MH Thamrin, Kebon Nanas, Kota Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com–Salah satu pohon di Jalan MH Thamrin, Kebon Nanas, Kota Tangerang tumbang akibat hujan deras, Senin (26/10/2020) siang. 

Tumbangnya pohon tersebut mengakibatkan arus lalu lintas menuju kawasan Cikokol, Kota Tangerang macet parah. Sebab, pohon tumbang itu melintangi setengah jalur lalu lintas.

 

Dinas Kebudayaan, Pariwisata, dan Pertamanan (Disbudparman) Kota Tangerang tengah melakukan penanganan pohon tumbang tersebut. 

 

"Pohon tumbang di Thamrin sudah ada tim yang menangani," ujar Hendri P Syahputra, Kabid Pertamanan Disbudparman Kota Tangerang. 

 

Menurutnya, sejumlah personel yang tergabung dalam tim bidang pertamanan telah diterjunkan ke lokasi untuk mengevakuasi pohon tumbang di Jalan MH Thamrin. 

 

Para petugas tampak memotong batang-batang pohon tumbang untuk diangkut dari jalan raya. Selain itu, tampak juga petugas yang sedang mengatur lalu lintas untuk mengurai kemacetan.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill