Connect With Us

Wakil Wali Kota Tangerang Ajak Ketua RW Waspada Cuaca Ekstrem

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 27 Oktober 2020 | 16:43

Kegiatan Pembagian Bantuan Masker Gratis di wilayah Kecamatan Karang Tengah, Selasa (27/10/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin mengajak kepada Ketua RT/RW se-Kota Tangerang untuk selalu waspada pada cuaca yang belakangan ini terpantau ekstrem. 

Hal itu dikatakan Sachrudin saat menghadiri acara Pembagian Bantuan Masker Gratis di wilayah Kecamatan Karang Tengah, Selasa (27/10/2020).

"Tolong Pak RW sampaikan kepada warganya untuk selalu menjaga lingkungan. Jangan ada sampah yang menyumbat saluran air dan buang sampah pada tempatnya," ujarnya menginstruksikan kepada perwakilan RW yang hadir.

Dalam acara ini juga, Sachrudin mengimbau para pengurus RW dan RT untuk menumbuhkan dan menggiatkan kembali kerja bakti yang merupakan budaya bangsa.

"Gotong royong harus ditumbuhkan terutama di musim penghujan ini, karena banyak manfaatnya untuk meningkatkan kebersamaan warga dalam menjaga lingkungan masing-masing," imbuhnya.

Terakhir, Sachrudin meminta jajaran camat dan lurah untuk bisa memastikan penerapan protokol kesehatan 3M dan pendistribusian masker yang diberikan selama masa pandemi agar lebih tertata.

"Jangan kendor dan terus semangat, karena semangat adalah modal hidup kita. Pastikan masyarakat menerima bantuan maskernya dan terus sosialisasikan penerapan 3M," harapnya mengakhiri sambutan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Rabu, 17 April 2024 | 09:55

Dinas Pendidikan Kota Tangerang kembali membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (Pra-PPDB) untuk tahun ajaran 2024/2025.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill