Connect With Us

IKM Tangerang Siap Bangkitkan UMKM Terdampak COVID-19

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 13 November 2020 | 15:01

Sejumlah DPD Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Tangerang menggelar bakti sosial kepada masyarakat di kawasan Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat (13/11/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–DPD Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Tangerang melalui DPC IKM Kecamatan Tangerang menggelar bakti sosial kepada masyarakat di kawasan Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat (13/11/2020).

IKM pun siap membangkitkan UMKM yang terpuruk akibat pandemi COVID-19. 

Ketua DPC IKM Kecamatan Tangerang Zamudar Zamri mengatakan, bakti sosial ini sebagai program tetap yang diselenggaran setiap bulan pada pekan kedua. 

"Ini agenda tetap yang kami namakan Jumat Berkah. Selain momentum berbagi, agenda ini kami manfaatkan untuk saling bersilaturahmi," ujarnya.

Zamri menyampaikan kepada para perantau Minang serta masyarakat Kota Tangerang untuk berbagi kepada warga yang membutuhkan. Sebab, ia percaya berbagi tidak akan membuat miskin, tetapi akan membuat berkah.

Sejumlah DPD Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Tangerang menggelar bakti sosial kepada masyarakat di kawasan Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat (13/11/2020).

Ketua DPD IKM Kota Tangerang Indra Jaya menambahkan bakti sosial tersebut sebagai inisiasi DPC IKM.

Menurutnya, DPD IKM Kota Tangerang tak hanya membantu masyarakat yang membutuhkan di Kota Tangerang, tetapi juga di daerah lain. 

"Waktu banjir di Lebak pun kami ikut membantu. Jadi, dimana-mana ada kesusahan, kami membantu," katanya. 

Sejumlah DPD Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Tangerang menggelar bakti sosial kepada masyarakat di kawasan Pasar Anyar Kota Tangerang, Jumat (13/11/2020).

DPD IKM Kota Tangerang telah memiliki 13 DPC yang sudah terbentuk selama setahun. Dia menyebut organ IKM Kota Tangerang diisi dari berbagai macam suku. 

"Jadi sekarang organisasi tidak hanya suku Minang saja, ada juga dari Betawi dan Tionghoa yang ikut bergabung untuk sama-sama maju dan menebar kebaikan," katanya.

Menurutnya, keberadaan IKM Kota Tangerang di tengah pandemi COVID-19 ini berupaya membangkitkan UMKM demi terciptanya ekonomi kerakyatan. 

"Kita hari ini melakukan peningkatan ekonomi berbasis UMKM yang akan siap menghadapi new normal. Jangan sampai corona selesai, ekonomi mati," katanya. 

Indra menambahkan pihaknya siap bersinergi dengan siapapun. "Mari kita jalin komunikasi yang baik agar bisa hidupkan roda ekonomi di Kota Tangerang. Jangan sampai kita berpecah, kalau pecah maka ekonomi hancur. Seluruh masyarakat terus bersinergi. Tujuan kita membangun Kota Tangerang lebih baik," pungkasnya. (RAZ/RAC)

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill