Connect With Us

Sampah Menumpuk di Pinggir Jalan Pondok Bahar Tangerang Sudah Dibersihkan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 25 November 2020 | 13:47

Petugas kebersihan saat menaiki sampah yang berserakan di pinggiran jalan ke dalam se unit Truk sampah, Kota Tangerang, Rabu (25/11/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang telah membersihkan sampah menumpuk di pinggir Jalan Sunan Giri dekat arah terowongan Pondok Bahar (Kolong Tol Jakarta - Merak) Kelurahan Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Rabu (25/11/2020). 

"Alhamdulillah sudah dibersihkan tadi jam 10 pagi," ujar Harsoyo, Kabid Kebersihan DLH Kota Tangerang saat dikonfirmasi. 

Menurutnya, di lokasi sudah terpampang jelas spanduk larangan membuang sampah sembarangan dengan denda Rp500 ribu. Namun nampaknya kepedulian warga rendah terhadap lingkungan. 

"Kesadaran bersama tentang kebersihan yang perlu ditingkatkan," katanya. 

Masyarakat setempat harus meningkatkan kepeduliannya terhadap lingkungan yang bersih. Sehingga, dengan begitu masyarakat tidak membuang sampah sembarangan. 

Petugas kebersihan saat menaiki sampah yang berserakan di pinggiran jalan ke dalam se unit Truk sampah, Kota Tangerang, Rabu (25/11/2020).

Baca Juga :

Pemerintah Kota Tangerang juga akan memberikan pelatihan seperti pemanfaatan maggot kepada masyarakat setempat agar bisa mengurangi sampah. 

"Intinya semua harus ikut peduli tentang kebersihan," pungkasnya. 

Sebelumnya, sampah berserakan sering terjadi dan kerap tidak diketahui siapa oknum yang membuat sampah menggunung di area tersebut. 

“Dimohon bagi dinas terkait, untuk dapat menindaklanjuti hal tersebut guna kebersihan lingkungan,” tulis Arief Rachman warga setempat, kepada TangerangNews.com. (RAZ/RAC)

KAB. TANGERANG
Mayat Pria Membusuk Ditemukan Terbungkus Trash Bag di Semak-semak Cikupa

Mayat Pria Membusuk Ditemukan Terbungkus Trash Bag di Semak-semak Cikupa

Selasa, 18 November 2025 | 20:04

Warga Kelurahan bunder, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang digegerkan dengan penemuan mayat tanpa identitas yang telah dalam keadaan membusuk, pada Selasa 18 November 2025.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

BANDARA
Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Senin, 17 November 2025 | 20:51

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan penyesuaian operasional maskapai sebagai bagian dari upaya rebalancing layanan penerbangan domestik di Terminal 1.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill